Liputan6.com, Jakarta Rapat Pleno Partai Golkar yang berlangsung hari ini, di DPP Golkar, Jakarta, telah memutuskan Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) menjadi Plt Ketua Umum Partai Golkar. Agus Gumiwang Kartasasmita menjadi pengganti sementara Airlangga Hartarto, yang memutuskan mundur dari jabatan sebagai Ketua Umum Golkar beberapa waktu lalu.
Terpilihnya Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) sebagai Plt Ketua Umum Golkar disepakati secara musyawarah mufakat oleh para peserta rapat yang terdiri dari seluruh perwakilan DPD Partai Golkar seluruh Indonesia.
Advertisement
"Rapat Pleno sudah mensahkan Plt ketua umum Pak Agus Gumiwang," kata Meutya Hafid selaku Ketua DPP Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Selasa (13/8/2024).
Profil Agus Gumiwang Kartasasmita
Dikutip dari laman Kementerian Perindustrian, Agus Gumiwang Kartasasmita lahir di Jakarta pada tanggal 3 Januari 1969. Agus Gumiwang Kartasasmita terpilih untuk menjabat sebagai Menteri Perindustrian pada tanggal 23 Oktober 2019 dalam Kabinet Indonesia Maju periode 2019 – 2024 yang merupakan periode kedua pemerintahan Presiden Joko Widodo.
Agus Gumiwang pernah dilantik menjadi Menteri Sosial pada 24 Agustus 2018 hingga 20 Oktober 2019. Selama menjadi Menteri Sosial, Agus Gumiwang Kartasasmita mendapatkan penghargaan sebagai Tokoh Revitalisasi Kesetiakawanan Sosial dalam acara “Anugerah Indonesia Maju 2018-2019” yang diselenggarakan oleh Harian Rakyat Merdeka dan Warta Ekonomi.
Menyelesaikan pendidikan dan memperoleh gelar Bachelor of Science Commercial and Industrial Economic dari Pacific Western University (1994). Melanjutkan pendidikannya di Program Pascasarjana Magister Administrasi Publik Universitas Pasundan (2009). Setelah itu ia mendapatkan gelar Doktor Ilmu Pemerintahan dari Universitas Padjajaran (2014).
Riwayat Pendidikan
- Program Doktor Ilmu Pemerintahan, UNPAD, Bandung 2010-2014 Universitas Padjadjaran (UNPAD), Bandung
- Program Pascasarjana Magister Adminitrasi Publik 2007-2009 Universitas Pasundan (UNPAS), Bandung
- Pacific Western University, Bachelor of Science Commercial 1991-1994 and Industrial Economic, California USA
- Northeastern University 1987-1991
- Williston Northhampton High School 1986-1987
- Knox High School, New York 1985-1986
- SMA Kanisius 1984-1985
- SMP Pangudi Luhur 1981-1984
- SD Pangudi Luhur 1975-1981
Riwayat Pekerjaan
- Komisaris PT. Asiana Lintas Development 2012 – sekarang
- Presiden Direktur PT. Agumar Eka 1994 – 1999
Airlangga Hartarto Mundur dari Ketua Umum Partai Golkar
Sebelumnya, mundurnya Airlangga Hartarto dari jabatan Ketua Umum Partai Golkar, membuat partai berlambang pohon beringin itu terguncang. Mencari sosok Plt Ketum pun menjadi hal yang segera diupayakan.
Ketua Bidang Media dan Penggalangan Opini (MPO) DPP Partai Golkar, Meutya Hafid mengatakan, guna membahas hal tersebut, pihaknya akan menggelar rapat pleno hari ini.
"Sehubungan dengan keputusan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto untuk mundur yang telah disampaikan pada hari Sabtu 10 Agustus 2024, maka DPP Partai Golkar akan menggelar rapat Pleno pada Selasa, 13 Agustus pukul 19.00 WIB, dengan semangat musyawarah mufakat," kata dia dalam keterangannya, Senin (12/7/2024).
Menurut Ketua Komisi I DPR RI ini, ada sejumlah agenda yang dibahas. Selain menentukan Plt Ketum Golkar, juga ada membahas jadwal Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub).
"Rapat Pleno akan fokus pada agenda; pembacaan surat pengunduran diri Ketua Umum Airlangga Hartarto sekaligus penentuan plt ketum, penentuan jadwal Rapimnas, penentuan jadwal Munaslub," tutur Meutya.
"Rapat Pleno akan dilaksanakan dengan semangat musyawarah mufakat," pungkasnya.
Advertisement
Golkar Umumkan Plt Ketum Pengganti Airlangga Malam Ini, Dave Laksono: Apakah Inisialnya A?
Ketua DPP Partai Golkar Dave Laksono membenarkan, malam ini partainya akan melangsungkan rapat pleno untuk membahas keputusan Airlangga Hartarto yang mengundurkan diri sebagai ketua umum sejak 10 Agustus 2024. Menurut Dave, pembahasan pengunduran diri Airlangga rampung maka agenda berikutnya adalah menentukan Pelaksana Tugas (PLT) Ketua Umum.
“Kita rapat untuk menyikapi surat tersebut, menerima surat pengunduran diri beliau dan juga menunjuk PLT,” kata Dave di Markas DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli Jakarta Barat, Selasa (13/8/2024).
Soal siapa sosok pengganti Airlangga, Dave mengaku belum mengetahui. Namun dia tidak membantah saat ditanya apakah yang akan menjadi PLT adalah Agus Gumiwang seperti kabar yang ramai beredar beberapa hari terakhir.
“Siapa PLT-nya? nanti akan diumumkan nanti malam. Jadi saya tidak bisa mendahului, walaupun pasti sudah beredar berbagai macam nama. Apakah insialnya A atau yang lain? nanti kita lihat ya,” ujar putra dari politikus senior Partai Golkar Agung Laksono ini.
Dave meyakini, siapa pun nantinya yang akan menjadi PLT ketua umum maka dia sudah mendapat pengakuan dari semua perwakilan DPD Golkar di seluruh Indonesia untuk mempercayakan tongkat estafet kepemimpinan Golkar untuk sementara.
“Jadi siapapun itu nanti akan diputuskan melalui rapat pleno, karena ini harus ada kesepakatan bersama,” Dave menandasi.
11 Waketum Berpeluang Gantikan Airlangga Jadi Plt Ketum
Sebelumnya diberitakan, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar memastikan, posisi Pelaksana Tugas (Plt) ketua umum akan diisi oleh mereka yang saat ini menjabat sebagai wakil ketua umum (Waketum).
Hal itu disampaikan oleh Waketum Bidang Hukum DPP Partai Golkar Adies Kadir merespons posisi pengganti Airlangga Hartarto yang mengundurkan diri dari jabatan Ketum Golkar.
“Dalam peraturan organisasi (PO) nomor 8 tentang pergantian antar waktu, kalau ditanya siapa yang akan menggantikan, semua wakil-wakil ketua umum mempunyai peluang untuk menggantikan posisi Pak Airlangga sebagai Plt,” kata Adies di Markas DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli, Jakarta Barat, Minggu (11/8/2024) malam.
Adies menegaskan, tidak ada pihak yang mengklaim paling berhak untuk mengisi posisi tersebut. Sebab secara mekanisme akan dilakukan secara musyawarah dalam rapat pleno penentuan Plt Ketum Golkar.
“Jadi kalau ada yang menyampaikan harus ketua wakil ketua umum A atau ketua umum B, di dalam AD/RT tidak disebutkan harus ke siapa tetapi semua wakil ketua umum mempunyai kesempatan untuk maju sebagai Plt,” ujar dia.
“Jadi semua tergantung keputusan rapat pleno yang akan dilakukan dalam waktu dekat,” katanya menambahkan.
Advertisement