Top 3 Berita Bola: Dihantui Masalah Cedera, Manchester United Bakal Rekrut Pemain Baru Lagi

Matthijs de Ligt dan Noussair Mazraoui adalah pemain ketiga dan keempat yang direkrut Manchester United pada musim panas ini, setelah mendatangan Leny Yoro dan Zirkzee dari Bologna.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 14 Agu 2024, 11:00 WIB
Selebrasi gelandang Manchester United, Alejandro Garnacho (kiri) setelah mencetak gol ke gawang Manchester City pada laga Community Shield 2024 di Wembley Stadium, London, Sabtu (10/8/2024). (AP Photo/David Cliff)

Liputan6.com, Jakarta Setelah menyelesaikan perekrutan Matthijs de Ligt dan Noussair Mazraoui, Manchester United sudah membuat target transfer berikutnya, dan kabarnya akan mengajukan tawaran pada bek milik klub Liga Inggris lainnya.

Diberitakan sebelumnya, Manchester United memboyong De Ligt dan Mazraoui dari Bayern Munchen dengan kesepakatan masing-masing senilai 43 juta pounds dan 17 juta. pounds.

Mereka adalah pemain ketiga dan keempat yang direkrut MU pada musim panas ini, setelah kedatangan bek tengah Leny Yoro dari Lille dan penyerang Joshua Zirkzee dari Bologna.

Mengingat banyaknya cedera yang dialami bek MU musim lalu, tidak mengherankan bahwa tiga dari empat rekrutan United musim panas ini bermain di lini belakang.

Namun, lantaran Yoro harus absen selama tiga bulan ke depan karena cedera kaki yang dideritanya selama pramusim, perburuan klub di bursa transfer mungkin belum selesai.

Simak top 3 berita bola terpopuler di Liputan6.com dalam kurun 24 jam terakhir di halaman selanjutnya:


1. Usai Matthijs de Ligt dan Noussair Mazraoui, Manchester United Siap Boyong Satu Pemain Baru Lagi

Selebrasi para pemain Manchester United merayakan gol pertama ke gawang Coventry City yang dicetak Scott McTominay (tengah) pada laga semifinal Piala FA 2023/2024 di Wembley Stadium, London, Minggu (21/4/2024). (AP Photo/Alastair Grant)

Manchester United tengah merencanakan target transfer berikutnya setelah mereka menuntaskan perekrutan Matthijs de Ligt dan Noussair Mazraoui. Setah Merah akan mengajukan tawaran pada bek milik klub Liga Inggris lainnya.

Seperti diketahui, Manchester United siap merekrut De Ligt dan Mazraoui dari Bayern Munchen dengan kesepakatan masing-masing senilai 43 juta pounds dan 17 juta. pounds. Kedua bek tersebut sudah terbang ke Manchester pada Senin lalu untuk menjalani tes medis di tempat latihan United di Carrington dan menandatangani kontrak mereka.

Duo pemain ini akan menjadi pemain ketiga dan keempat yang direkrut United pada musim panas ini, setelah kedatangan bek tengah Leny Yoro dari Lille dan penyerang Joshua Zirkzee dari Bologna.

Selengkapnya


2. Manchester United Bakal Lakukan Pembelian Mengejutkan di Akhir Bursa Musim Panas 2024

Aaron Wan-Bissaka mengalami penurunan performa di Manchester United belakangan ini. Ia bahkan mulai tersisih ke bangku cadangan karena Diogo Dalot. Pemain 25 tahun itu direkrut MU pada 2019 dari Crystal Palace dengan harga 50 juta pounds. Wan-Bissaka sekarang sudah kembali bermain setelah Dalot mengalami cedera. Namun, sang pemain masih bisa meninggalkan klub dalam waktu dekat ini. (AFP/Paul Ellis)

Manchester United dilaporkan belum mau berhenti merekrut pemain baru. Hasil kurang memuaskan di pramusim membuat manajer Erik ten Hag menginginkan lebih banyak rekrutan baru demi memperkuat tim di musim 2024/2025.

Hingga 13 Agustus 2024 pagi WIB, MU baru menyelesaikan dua pembelian pemain untuk tim utama yakni penyerang Joshua Zirkzee dan bek tengah Leny Yoro. Setan Merah juga disebut sedang menyelesaikan transfer duo Bayern Munchen, bek tengah Matthijs de Ligt dan bek sayap Noussair Mazraoui.

Selengkapnya


3. Cuan Besar Jual Zirkzee, Bologna Balas Rekrut Pemain Manchester United

Joshua Zirkzee dari Bologna (kedua kiri) merayakan dengan rekan satu timnya setelah Vlad Chiriches dari Cremonese mencetak gol bunuh diri selama pertandingan lanjutan Liga Italia di Stadion Renato Dall'Ara di Bologna, Italia, Selasa (24/1/2023). Bologna bermain imbang atas Cremonese 1-1. (Massimo Paolone/LaPresse via AP)

Bologna dilaporkan akan kembali melakukan transaksi dengan Manchester United. Klub Liga Italia itu akan membantu MU setelah sebelumnya disiram uang banyak dalam perekrutan striker Joshua Zirkzee.

Hubungan Bologna dengan MU sedang harmonis di musim panas 2024. MU memberikan uang 42,5 juta euro kepada Bologna untuk perekrutan Joshua Zirkzee. Klub yang bermarkas di Renato Dall'Ara itu pun cuan besar dari penjualan Zirkzee.

Selengkapnya

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya