Ada Formasi Khusus CPNS 2024, Buka Link sscasn.bkn.go.id untuk Daftar CASN

Pemerintah bakal mengalokasikan formasi khusus untuk anak-anak Kalimantan pada seleksi CPNS 2024. Seiring dengan akan berpindahnya pusat pemerintahan dari DKI Jakarta menuju Ibu Kota Nusantara (IKN).

oleh Maulandy Rizki Bayu Kencana diperbarui 15 Agu 2024, 13:40 WIB
Badan Kepegawaian Negara (BKN) menggelar tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2023 di Kantor Pusat BKN, Cililitan, Jakarta Timur, Kamis (9/11/2023). (Maulandy/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta Pemerintah bakal mengalokasikan formasi khusus untuk anak-anak Kalimantan pada seleksi CPNS 2024. Seiring dengan akan berpindahnya pusat pemerintahan dari DKI Jakarta menuju Ibu Kota Nusantara (IKN).

"Kita ada formasi dari instansi di pemerintah pusat untuk di IKN totalnya kurang lebih 60.000. Kita ada afirmasi 5 persen untuk putra/putri Kalimantan," ujar Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Abdullah Azwar Anas di kompleks istana negara, Jakarta, dikutip Kamis (15/8/2024).

Anas menjelaskan, putra/putri dari Kalimantan nantinya akan dibuat kompetisi khusus untuk bisa mendapatkan 5 persen kursi calon aparatur sipil negara (CASN) yang tersedia. Mereka nantinya juga tidak akan bersaing dengan putra/putri dari Jawa dan wilayah lainnya.

"Misalnya peserta tesnya katakan 3 juta seluruh Indonesia, maka jika di Kalimantan yang ikut tes hanya 100.000, maka dia akan dipilih dari hanya yang 100.000. Sehingga dengan begitu ini bagian dari afirmasi, supaya teman-teman di Kalimantan tidak harus bersaing dengan teman-teman di Jawa," paparnya.

"Sehingga terbuka lebar (kesempatan) bagi putra/putri di Kalimantan, sesuai dengan arahan pak Presiden untuk mengabdi di IKN," kata Anas.

Secara jadwal, proses pendaftaran CPNS 2024 rencana dibuka pada 20 Agustus 2024. Itu dilakukan secara digital melalui portal Sistem Seleksi CASN (SSCASN) melalui laman sscasn.bkn.go.id.

Dengan adanya sistem pendaftaran itu, Anas meminta kepada seluruh calon peserta agar tak mempercayai ulah oknum alias calo yang menjanjikan kelulusan.

"Karena sekarang sistemnya dengan sistem CAT (Computer Assisted Test) dan kita menggunakan sistem face recognition double. Sehingga dengan kalau mereka terjadi joki seperti kasus lalu, pasti tidak jalan soalnya," ungkapnya.

Anas kembali menekankan, seluruh masyarakat Indonesia yang memenuhi syarat punya kesempatan sama untuk lolos seleksi CPNS. Tak akan ada lagi main titip-titipan meskipun oknum bersangkutan merupakan seorang anak pejabat. "Ini adalah kesempatan bagi seluruh rakyat Indonesia bahwa semua orang punya kesempatan yang sama. Tidak peduli itu orang kota, desa, putra pejabat, semuanya punya hak dan kesempatan yang sama," tegas Anas.

 

 


Pendaftaran CPNS Dibuka 20 Agustus 2024, Apa Saja Syaratnya?

Peserta tes seleksi CPNS Kemenkumham saat menjawab soal dengan sistem CAT di gedung BKN, Jakarta, Senin (11/9). Pada 2017, tercatat 1.116.138 pelamar CPNS mendaftar di lingkungan Kemenkumham. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Badan Kepegawaian Negara (BKN) akhirnya memastikan jadwal pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024.

Pengumuman pendaftaran seleksi CPNS 2024 diumumkan melalui akun instagram resmi BKN RI. "H-6 sebelum pendaftaran di portal SSCASN BKN dibuka‼️," tulis caption akun @bkngoidofficial, dikutip Kamis, (15/8/2024).

"Pendaftaran Seleksi Formasi CPNS 2024 Dibuka 20 Agustus 2024. Siapkan Diri Kalian!," tulis pengumumannya.

Selain itu, BKN juga merilis jadwal lengkap untuk seleksi pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024. Jadwal seleksi ini diharapkan dapat menjadi pedoman bagi seluruh instansi pemerintah dalam menjalankan proses seleksi CPNS 2024.

Selain jadwal, ada juga sejumlah syarat yang harus dipersiapkan oleh peserta CPNS 2024. Meski belum resmi apa saja syarat-syarat pendaftaran untuk pelamar CPNS, tetapi dalam Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (kemenpan-RB) Nomor 27 Tahun 2021, disebutkan syarat pendaftaran CPNS. Apa sajakah itu?

  •  Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
  • Setia dan taat kepada Pancasila, UUD 1945, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia
  • Tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang telah memiliki kekuatan hukum tetap karena tindak pidana kejahatan
  • Tidak pernah diberhentikan secara tidak hormat sebagai CPNS/PNS, anggota TNI/Polri, pegawai BUMN/BUMD, atau tidak pernah diberhentikan karena pelanggaran hukum bagi pegawai swasta
  • Tidak sedang menjabat sebagai CPNS atau PNS, anggota TNI/Polri, atau siswa sekolah ikatan dinas pemerintah
  • Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik, serta tidak terlibat dalam kegiatan politik praktis.
  • Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan jabatan yang dilamar
  • Tidak memiliki ketergantungan pada narkoba.
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia atau di negara lain yang ditentukan pemerintah
  • Merupakan lulusan minimal D3 dengan IPK sesuai persyaratan formasi pendaftaran
  • Usia pelamar minimal 18 tahun.

Jadwal Seleksi CPNS 2024

Pengumuman tahap pertama pendaftaran CPNS 2021 bisa dilihat pada portal SSCASN melalui akun masing-masing pelamar.

Untuk proses seleksi CPNS 2024 akan dibuka dengan pengumuman resmi yang berlangsung dari 19 Agustus-2 September 2024. Pendaftaran untuk seleksi akan dimulai pada 20 Agustus dan berlangsung hingga 6 September 2024.

Selama periode pendaftaran ini, calon pelamar diharapkan untuk segera menyiapkan semua berkas administrasi yang diperlukan dan memastikan bahwa mereka memenuhi semua persyaratan yang telah ditentukan.

Jadwal Lengkap Seleksi CPNS 2024

Berikut adalah jadwal lengkap seleksi CPNS 2024:

  • Pengumuman Seleksi: 19 Agustus - 2 September 2024
  • Pendaftaran Seleksi: 20 Agustus - 6 September 2024
  • Seleksi Administrasi: 20 Agustus - 13 September 2024
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 14 - 17 September 2024
  • Konfirmasi Penggunaan Nilai SKD 2023: 18 - 28 September 2024
  • Masa Sanggah Seleksi Administrasi: 18 - 20 September 2024
  • Jawab Sanggah Seleksi Administrasi: 18 - 22 September 2024
  • Pengumuman Pasca Masa Sanggah: 21 - 27 September 2024
  • Penarikan Data Final SKD: 29 September - 1 Oktober 2024
  • Penjadwalan SKD: 2 - 8 Oktober 2024
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKD: 9 - 15 Oktober 2024
  • Pelaksanaan SKD: 16 Oktober - 14 November 2024
  • Pengolahan Nilai SKD: 23 Oktober - 16 November 2024
  • Pengumuman Hasil SKD: 17 - 19 November 2024
  • Pelaksanaan SKB Non-CAT: 20 November - 17 Desember 2024
  • Pemetaan Lokasi SKB dengan CAT: 20 - 22 November 2024
  • Pemilihan Lokasi SKB dengan CAT oleh Peserta: 23 - 25 November 2024
  • Penarikan Data Final SKB: 26 - 28 November 2024
  • Penjadwalan SKB dengan CAT: 29 November - 3 Desember 2024
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB dengan CAT: 4 - 8 Desember 2024
  • Pelaksanaan SKB: 9 - 20 Desember 2024Integrasi Nilai SKD dan SKB: 17 Desember 2024 - 4 Januari 2025
  • Pengumuman Hasil Seleksi Akhir: 5 - 12 Januari 2025
  • Masa Sanggah Hasil Akhir: 13 - 15 Januari 2025
  • Jawab Sanggah Hasil Akhir: 13 - 19 Januari 2025
  • Pengolahan Hasil Sanggah: 15 - 20 Januari 2025
  • Pengumuman Pasca Sanggah: 16 - 22 Januari 2025
  • Pengisian DRH NIP CPNS: 23 Januari - 21 Februari 2025
  • Usul Penetapan NIP CPNS: 22 Februari - 23 Maret 2025

Dokumen yang Disiapkan

Peserta mengikuti proses Tes Standar Kompetensi Dasar (SKD) CPNS di BKN, Jakarta, Kamis (2/9/2021). Sebanyak 800 peserta mengikuti tes yang dibagi dua sesi dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Berikut adalah beberapa persyaratan umum yang biasanya perlu dipenuhi oleh calon peserta CASN, berdasarkan informasi dari berbagai sumber:

1. Warga Negara Indonesia (WNI)

2. Kartu Keluarga (KK)

3. Kartu Tanda Penduduk (KTP)

4. Ijazah

5. Transkrip Nilai

6. Pas Foto

7. Swafoto atau Selfie

8. Dokumen Tambahan

Persiapkan dokumen lain yang sesuai dengan ketentuan jenis seleksi CPNS 2024 dan instansi yang Anda lamar. Pastikan semua dokumen tersebut lengkap dan sesuai dengan persyaratan yang ditetapkan untuk meningkatkan peluang Anda dalam seleksi.

Infografis Cara Daftar CPNS 2019. (Liputan6.com/Lois Wilhelmina)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya