Liputan6.com, Jakarta - Pesinetron Ade Fitrie Kirana punya pengalaman tak mengenakkan dengan kulit yang sensitif. Banyak obat dan perawatan wajah yang ia coba tapi malah muncul masalah, seperti timbul jerawat, komedo, merah-merah, dan bahkan timbul flek.
"Aku sempat jadi korban kulit sensitif. Dimana kulit sensitif itu selalu punya dampak yang tak mengenakkan setelah menjalani perawatan," kata Ade Fitrie Kirana, saat ditemui di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Senin, 19 Agustus 2024.
Advertisement
Memiliki kulit wajah putih berseri, menjadi sebuah keharusan bagi bintang sinetron Islam KTP SCTV ini. Akan tetapi, untuk mendapatkannya dengan masalah kulit sensitif, jelas bukan persoalan mudah.
Sampai Stres
"Aku sampai stres karena harus syuting, dan wajah harus selalu enak dilihat kan saat bertemu artis-artis dan kru di lokasi syuting," Ade Fitrie Kirana menjelaskan.
Beruntung, ia menemukan solusi dari masalah kulit wajahnya. Ade Fitrie Kirana bisa mendapatkan wajah berseri dan glowing maksimal berkat treatment eksosom.
Advertisement
Mencoba Eksosom
"Aku mencoba eksosom, setelah tindakan kedua, aku langsung merasakan hal yang luar biasa, sangat signifikan dikarenakan kondisi wajah semakin membaik,” dia memaparkan.
Eksosom, dijelaskan pemilik AFK Beauty Skin Clinic, sangat berhasil mengurangi kemerahan, jerawat, bekas jerawat, flek, dan proses penyembuhan hingga 50 hingga 60 persen.
Gabungkan Pico Laser
"Aku pun jujur tidak hanya melakukan Skin Barrier Repair with Eksosom, karena tidak sabaran maka aku mix dengan skinbooster dan pico laser, hasil nya bagus banget dan jauh lebih maksimal jika kita lakukan bersamaan” dia memungkasi.
Advertisement