Liputan6.com, Cirebon Mesin partai mulai bergerak menyambut pembukaan pendaftaran calon kepala daerah pada Pilkada Serentak 2024. Rekomendasi pun turun dari partai politik kepada calon kepala daerah.
Salah satunya rekomendasi yang diberikan Partai Gerindra kepada pasangan Eti Herawati-Suhendrik di Pilwalkot Cirebon 2024. Pasangan yang pertama mendeklarasikan diri dalam koalisi maju bersama itu resmi menerima rekomendasi pada Senin, 26 Agustus 2024 malam.
Informasi yang didapat, surat rekomendasi diberikan kepada paslon Eti-Suhendrik oleh sekertaris DPD Gerindra Jawa Barat Abdul Harris Bobihoe.
Baca Juga
Advertisement
"Alhamdulillah kemarin malam surat rekomendasi paslon Walikota dan Wakil Walikota Eti Herawati dan Suhendrik sudah kami terima," ungkapnya Eman, Selasa (27/8/2024).
Eman mengatakan, setelah surat itu di terima, pasangan Eti Herawati dan Suhendrik siap mendaftar ke KPU sebagai calon Walikota dan calon Wakil Walikota.
Eman mengajak seluruh struktur partai Gerindra, sayap partai dan kader Gerindra untuk bersama sama bergerak memenangkan Eti Herawati dan Suhendrik.
"Partai Gerindra siap memenangkan Eti Herawati dan Suhendrik pada pilkada bulan November mendatang," katanya.
Daftar KPU
Sementara Sekretaris DPD Partai Nasdem Harry Saputra Gani mengatakan, rekom tersebut memberi keyakinan pasangan Eti-Suhendrik akan menang dalam Pilkada Kota Cirebon.
Menurutnya, rekomendasi yang turun dari Partai Gerindra merupakan amanah partai khususnya dari presiden terpilih Prabowo Subianto. Harry mengaku, rencananya pasangan Eti-Suhendrik akan mendaftar ke KPU Kota Cirebon pada tanggal 29 Agustus 2024.
"Sebelum pendaftaran akan deklarasi jam 9 pagi, kemudian rencananya jam 13.00 akan mendaftar ke KPU," ujar Harry.
Oleh karena itu, Harry memastikan pasangan Eti-Suhendrik siap memenangkan pilkada dan bersinergi dengan pemeritah pusat untuk melaksanakan programnya.
"Siap menangkan pasangan Eti-Suhendrik dan siap mengawal program pemerintah pusat," ujar Harry.
Advertisement