Saat Kota Manaus di Brasil Terkepung Asap Kebakaran Hutan

Meskipun terjadi penurunan tajam aktivitas deforestasi Amazon sejak Lula da Silva menduduki kursi kepresidenan pada Januari 2023, dilaporkan terjadi 59.000 kebakaran di area hutan sejak awal tahun ini, yang tertinggi sejak 2008 menurut data satelit dari National Institute for Space Research.

oleh Arny Christika Putri diperbarui 28 Agu 2024, 14:15 WIB
Asap Kebakaran Hutan Mengepung Kota Manaus di Brasil
Meskipun terjadi penurunan tajam aktivitas deforestasi Amazon sejak Lula da Silva menduduki kursi kepresidenan pada Januari 2023, dilaporkan terjadi 59.000 kebakaran di area hutan sejak awal tahun ini, yang tertinggi sejak 2008 menurut data satelit dari National Institute for Space Research.
Asap kebakaran hutan memenuhi udara di sepanjang jembatan Jornalista Phelippe Daou di atas Sungai Negro di Manaus, negara bagian Amazonas, Brasil, Selasa (27/8/2024). (AP Photo/Edmar Barros)
Musim kebakaran hutan di Brasil biasanya mencapai puncaknya pada bulan Agustus dan September. (AP Photo/Edmar Barros)
Tahun ini, kebakaran hutan dimulai lebih awal dari biasanya di Pantanal, lahan basah terbesar di dunia, pada akhir Mei. (AP Photo/Edmar Barros)
Sementara jumlah kebakaran di hutan hujan Amazon melonjak ke titik tertinggi dalam dua dekade pada bulan Juli, menurut data pemerintah. (AP Photo/Edmar Barros)
Gumpalan polusi udara meluas dari ujung barat Amazonas dan melewati wilayah Acre, Rondônia, Pará, Tocantins, Goiás, Distrik Federal, dan Minas Gerais, hingga mencapai São Paulo. (AP Photo/Edmar Barros)
Data dari platform tersebut menunjukkan Porto Velho (Rondônia) sebagai kota dengan polusi udara paling tinggi di negara tersebut, pada tingkat "sangat tidak sehat" – yang terburuk kedua dalam skala tersebut. (AP Photo/Edmar Barros)
Diikuti oleh Rio Branco, Manaus, Recife, dan São Paulo. (AP Photo/Edmar Barros)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya