Jo Bo Ah Umumkan Akan Menikah, Calon Suami dari Kalangan Non-Selebritas

Artis Jo Bo Ah mengumumkan akan menikah pada Oktober tahun ini. Sang calon suami diketahui berasal dari kalangan non selebriti.

oleh Natasa Kumalasah Putri diperbarui 28 Agu 2024, 17:40 WIB
“Saya ingin mengucapkan terima kasih yang tulus kepada semua pemirsa yang menonton dan mendukung Destined With You. Momen mengucapkan selamat tinggal kepada Hong Jo telah tiba," ujarnya dikutip dari Soompi. (Foto: JTBC)

Liputan6.com, Bandung - Artis ternama, Jo Bo Ah baru-baru ini membagikan kabar yang sangat mengejutkan kepada publik. Pasalnya, perempuan berusia 33 tahun itu berencana untuk menikah pada Oktober tahun ini.

Kabar tersebut pertama kali dibagikan oleh sebuah media di Korea Selatan pada Rabu (28/8/2024). Menurut pemberitaan media, Jo Bo Ah akan menggelar pernikahannya dengan sang kekasih yang berasal dari kalangan non selebritas.

Tidak lama dari pemberitaan tersebut agensi Jo Bo Ah, XYZ Studio langsung merilis pernyataan resmi. Melalui pernyataan tersebut pihak agensi langsung membenarkan kabar pernikahan sang artis.

“Jo Bo Ah telah bertemu dengan orang yang berharga yang telah membangun kepercayaan dan kasih sayang yang mendalam selama jangka waktu yang lama, dan mereka memutuskan untuk berjanji untuk menghabiskan sisa hidup mereka bersama pada musim gugur mendatang,” kata agensi mengutip dari Soompi.

Pihak agensi juga menjelaskan bahwa acara pernikahan Jo Bo Ah akan digelar secara pribadi di Seoul. Pernikahan tersebut digelar secara tertutup mengingat privasi sang mempelai pria yang berasal dari kalangan non-selebritas.

“Pernikahan akan diadakan secara pribadi di sebuah lokasi di Seoul dengan mempertimbangkan mempelai pria yang bukan seorang selebritas dan kedua keluarga,” ucapnya.

Agensi Jo Bo Ah juga meminta restu dan dukungan kepada para penggemar terkait keputusan artisnya tersebut. Sebagai informasi Jo Bo Ah merupakan artis Korea Selatan yang telah memulai debutnya sejak tahun 2012 melalui drama “Flower Band”.


Profil Jo Bo Ah

[Foto: Oh K Channel]

Jo Bo Ah dikenal sebagai seorang artis dan juga model asal Korea Selatan yang lahir pada tanggal 22 Agustus 1991 di Daejeon, Korea Selatan. Jo Bo Ah mempunyai nama asli Jo Bo Yoon atau Cho Bo Yoon.

Perempuan berusia 33 tahun ini diketahui mempunyai satu adik perempuan yang lahir di tahun 1995. Ia pernah menempuh pendidikan di Daejeon Noeun Middle School, Daejeon Banseok High School, Hanseo University, dan Sungkyunkwan University.

Dalam kehidupan pribadinya Jo Bo Ah sempat dikonfirmasi berpacaran dengan aktor On Joo Wan di tahun 2015 karena terlibat cinta lokasi ketika syuting drama “Surplus Princess”. Namun setelah menjalin hubungan dua tahun keduanya memutuskan untuk berpisah.

Saat ini, Jo Bo Ah mengumumkan akan menikah di bulan Oktober 2024 bersama seorang pria yang berasal dari kalangan non-selebritas.


Daftar Penghargaan Jo Bo Ah

Dari memerankan Lee Hong Jo yang percaya diri dan menyenangkan hingga Aeng Cho yang tragis dari kehidupan masa lalunya, Jo Bo Ah membuat dirinya disayangi oleh pemirsa degan menunjukkan perubahan emosi yang ekstrem. (Foto: JTBC)

Sebagai seorang artis yang memulai kariernya di tahun 2012, Jo Bo Ah tentu berhasil meraih sejumlah penghargaan di acara bergengsi seperti berikut ini:

1. Netizen Award “Forest” | KBS Drama Awards 2020.

2. Best Couple Awards “Forest” | KBS Drama Awards 2020.

3. Excellent Actress “Goodbye to Goodbye” | MBC Drama Awards 2018.

4. Best New Actress “Monster” | MBC Drama Awards 2016.

5. Popularity Actress Award “All About My Mom” | KBS Drama Awards 2015.


Daftar Film dan Drama Jo Bo Ah

Rowoon dan Jo Bo Ah dalam Destined With You (Foto: JTBC)

Melansir dari beberapa sumber berikut ini adalah daftar drama hingga film yang pernah diperankan oleh Joo Bo Ah:

  • Knock Off (2025) | Drama.
  • Hong-Rang (2024) | Drama.
  • Destined with You (2023) | Drama.
  • Tale of the Nine Tailed 1938 (2023) | Drama.
  • Military Prosecutor Doberman (2022) | Drama.
  • Tale of the Nine Tailed (2020) | Drama.
  • Forest (2020) | Drama.
  • My Strange Hero (2018) | Drama.
  • Goodbye to Goodbye (2018) | Drama.
  • Drama Special: Let Us Meet, Joo Oh (2017) | Film Televisi.
  • Sweet Stranger and Me (2016) | Drama.
  • Monster (2016) | Drama.
  • All About My Mom (2015-2016) | Drama.
  • The Missing (2015) | Drama.
  • Innocent Thing (2014) | Film.
  • The Idle Mermaid (2014) | Drama.
  • The King’s Doctor (2012-2013) | Drama.
  • Shut Up Flower Boy band (2012) | Drama.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya