Dinar Candy, Ucie Sucita dan Cupi Cupita Bentuk Trio Vokal 3 Queens

Dinar Candy, Ucie Sucita dan Cupi Cupita menggarap projek trio vokal yang diberi nama 3 Queens. Menandai kiprahnya di industri musik, Dinar, Ucie dan Cupi menyapa pendengar lewat single berjudul "Orang Yang Salah"

oleh Hernowo Anggie diperbarui 06 Sep 2024, 21:36 WIB
Dinar Candy, Ucie Sucita dan Cupi Cupita

Liputan6.com, Jakarta - Dinar Candy, Ucie Sucita dan Cupi Cupita menggarap projek trio vokal yang diberi nama 3 Queens. Menandai kiprahnya di industri musik, Dinar, Ucie dan Cupi menyapa pendengar lewat single berjudul "Orang Yang Salah", yang resmi dirilis pada 10 Agustus 2024.

Tercetusnya projek ini mengingat kedekatan yang terjalin antara Dinar, Ucie Sucita dan Cupi. Namun kesibukan membuat ketiganya terpikir membentuk 3 Queens, untuk mewarnai blantika musik Indonesia.

"Kita pernah ada program televisi. Kita ngehost, ada beberapa episode. Sayangnya kita nggak punya lagu bareng," ujar Ucie di Kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Jumat (6/9/2024).

"3 Queens adalah kombinasi. Queen itu ratu. Kita ratu di profesi masing-masing. Jadi ratu masing masing profesi bersatu. Kita ingin jadi ratu di setiap pencinta musik indonesia, dan kita bukan artis sensasi, tapi berprestasi," Dinar menambahkan.

 


Karakter Vokal Berbeda

Dinar Candy, Ucie Sucita dan Cupi Cupita

Ucie menyadari setiap personel memiliki karakter vokal yang berbeda-beda. Dengan bantuan vokal director, mereka berusaha menghadirkan harmonisasi di setiap karya yang dihadirkan.

"Kita karakternya beda-beda, Dinar ngerap, Cupi lembut. Tapi Kita ada vocal director dan dia tahu karakter kita. Jadi disesuaikan," jelas Ucie.

 


Tentang Bertemu Orang Tak Tepat

Lebih lanjut Dinar bercerita tentang lagu "Orang Yang Salah". Dinar mengatakan, single ini berkisah tentang  seseorang yang merasa tak pantas dicintai pasangannya karena sebuah perbedaan. Melengkapi perilisannya, musik video lagu ini juga sudah diluncurkan di akun Youtube Dinar Candy.

"Kita berjuang cinta, tapi salah nemu orang yang nggak tepat. Kalau dia bukan buat kita ya kita harus ikhlas," kata Dinar.

 


Mempererat Persahabatan

Dinar, Ucie dan Cupi berharap, keberadaan 3 Queens dapat mewarnai belantika musik Indonesia. Lebih dari itu, project ini diharapkan dapat semakin mempererat persahabatan mereka yang sudah lama terjalin.

"Harapannya warna baru Musik Dangdut Indonesia, dan persahabatan kita bisa sampai lama banget," ucap Cupi.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya