Alasan Nikita Mirzani Hadirkan Dokter Oky Pratama Saat Menjemput Lolly

Nikita Mirzani mengungkap alasan mengajak serta dokter Oky dalam penjemputan tersebut.

oleh M Altaf Jauhar diperbarui 20 Sep 2024, 15:30 WIB
Nikita Mirzani

Liputan6.com, Jakarta Drama Nikita Mirzani menjemput Lolly Meizani putrinya, di salah satu apartemen, menjadi sorotan publik. Sebab, Lolly menunjukkan sikap enggan dan berusaha berontak dengan teriakan histeris.

Dalam penjemputan itu, Nikita Mirzani tidak sendirian. Ia ditemani beberapa orang dari tim PPA Polres Metro Jakarta Selatan. Bahkan, dokter estetika Oky Pratama turut hadir dalam momen tersebut.

Nikita Mirzani mengungkap alasan mengajak serta dokter Oky dalam penjemputan tersebut. Ia berharap kehadiran sang dokter dapat menetralisir suasana, mengingat Oky sosok yang lembut dan penyabar.

"Karena dokter Oky orang yang bisa menetralisir. Orang yang sangat sabar, lembut. Ternyata udah bawa berbagai macam orang, nggak juga," kata Nikita Mirzani di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (19/9/2024) malam.

 

 

 


Prediksi Akan Melawan

Potret Nikita mirzani saat hendak menjemput sang anak ditemani selebgram Dr Oky Pratama dan asistennya Mail Syahputra (Dok. Instagram @dr.okypratamaa)

Sejak awal Nikita sudah memprediksi Lolly akan melakukan 'perlawanan' saat dijemput. Sikap sama juga ditunjukkan Lolly saat dilakukan visum, meskipun Nikita menyebut setelahnya berjalan lancar.

"Namanya orang divisum ya pasti ada berontak sebentar. Tapi setelahnya berjalan dengan lancar," kata Nikita.


Jalani Pemeriksaan

Usai visum, Lolly pun menjalani pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Selatan. Nikita juga memastikan dilakukan pendampingan terhadap Lolly selama pemeriksaan itu berlangsung.

"Bang Fahmi masih di atas. Tapi kayaknya sebentar lagi akan turun, karena kita udah dari pagi ya, dari jam 6 (pagi). Didampingi tadi sama PPA, Komnas Anak dan Perempuan. Iya, yang jagain dia banyak, ada kali 8 orang," ungkapnya.


Kelanjutan Pemeriksaan

Saat sesi wawancara, Nikita belum tahu bagaimana kelanjutan pemeriksaan putrinya. Ia menyarankan untuk menanyakan hal itu kepada pihak kepolisian.

"Jadi Laura sudah saya serahkan ke Polres Jakarta Selatan atau ditindaklanjuti. Nanti gimana-gimananya tunggu kepolisian aja yang bicara," ucap Nikita Mirzani.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya