Cek Jadwal MPL ID S14 22 September 2024: RRQ Hoshi vs Geek Fam, Duel Penentuan Nasib Rebellion dan Evos Glory

MPL ID S14 memasuki pekan krusial! RRQ Hoshi hadapi Geek Fam, sementara Rebellion & Evos berjuang demi tiket playoff. Simak jadwal lengkap & prediksi pertandingan di sini!

oleh Yuslianson diperbarui 22 Sep 2024, 10:00 WIB
Jadwal MPL ID S14 Hari Ini 9 Agustus 2024: Fnatic Onic vs Team Liquid ID Muka Musim. (Doc: MPL Indonesia)

Liputan6.com, Jakarta - MPL ID S14 telah memasuki akhir musim, menyisakan beberapa pertandingan penting untuk menentukan tim Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) mana lolos ke babak playoff.

Pada jadwal MPL ID S14 ini, RRQ Hoshi akan berhadapan dengan 'kriptonite' mereka yakni tim Geek Fam. Sepanjang pertemuan mereka dua musim belakangan ini, RRQ Hoshi baru bisa mengalahkan Geek Fam di pertemuan pertama MPL ID S14.

Selain itu, tim yang dikomandoi oleh Skylar ini juga baru saja kalah di tangan Evos Glory, tim penghuni papan bawah klasemen MPL ID musim ini.

Sementara itu, Geek Fam yang dipimpin oleh Baloyskie pun mulai mengejar ketertinggalan mereka dan merangsek masuk ke top 5 klasemen MPL ID S14.

Apakah Baloyskie dkk dapat mengembalikan title "King Slayer" dengan mengalahkan RRQ Hoshi lagi? Kamu yang penasaran bisa cek jadwal lengkap MPL ID S14 hari ini, Minggu (22/9/2024).

Jadwal MPL ID S14 Week 7:

Minggu, 22 September 2024

  • RRQ Hoshi vs Geek Fam - 14.30 WIB
  • Rebellion Esports vs Bigetron Alpha - 17.30 WIB
  • Team Liquid ID vs Evos Glory - 20.30 WIB

Pada pekan ke-7 ini, fans MLBB akan disajikan dua pertandingan penentuan wajib ditonton dan tidak boleh terlewatkan.

Adapun pertandingan tersebut, adalah Rebellion vs Bigetron Alpha dan Team Liquid ID vs Evos Glory. Duel ini akan menentukan apakah Rebellion dan Evos masih memiliki kesempatan lolos ke babak playoff.

Menyisakan tiga pertandingan lagi, kesempatan Evos Glory memang sangat kecil untuk dapat melanjutkan perjalanan mereka ke playoff MPL ID dan berkesempatan untuk maju ke M6 di Malaysia.

Sedangkan untuk Rebellion, tim berjuluk banteng biru ini juga menghadapi keadaan yang sama. Akan tetapi, mereka masih memiliki asa untuk setidaknya lolos ke babak playoff jika menang di sisa duel mereka.

Akan menarik untuk melihat pertandingan hari ini, karena RRQ Hoshi sudah memastikan diri untuk lolos ke playoff MPL ID S14. Tim mana yang kamu dukung dan harapkan lolos ke playoff?


Jadwal MPL ID S14 Week 8 dan 9

Week 8

Jumat, 27 September

  • Geek Fam vs Team Liquid ID - 15.15 WIB
  • RRQ Hoshi vs Dewa United Esports - 18.15 WIB

Sabtu, 28 September

  • Evos Glory vs Rebellion Esports - 15.15 WIB
  • Alter Ego vs RRQ Hoshi - 18.15 WIB
  • Bigetron Alpha vs Fnatic Onic - 21.15 WIB

Minggu, 29 September

  • Team Liquid ID vs Alter Ego - 15.15 WIB
  • Fnatic Onic vs Evos Glory - 18.15 WIB
  • Rebellion Esports vs Geek Fam - 21.15 WIB

Week 9

Jumat, 4 Oktober

  • Bigetron Alpha vs Geek Fam - 15.15 WIB
  • Rebellion Esports vs Dewa United Esports - 18.15 WIB

Sabtu, 5 Oktober

  • Geek Fam vs Evos Glory - 15.15 WIB
  • Team Liquid ID vs RRQ Hoshi - 18.15 WIB
  • Fnatic Onic vs Alter Ego - 21.15 WIB

Minggu, 22 September

  • Dewa United Esports vs Fnatic Onic - 15.15 WIB
  • Alter Ego vs Bigetron Alpha - 18.15 WIB
  • RRQ Hoshi vs Rebellion Esports - 21.15 WIB

Klasemen MPL ID S14

Berikut ini adalah klasemen sementara MPL ID S14.

No  Team Match Poin Match W-L Net Game Win Game W-L
1 RRQ Hoshi 9 9-2 12 20-8
2 Team Liquid ID 9 9-3 8 18-10
3 Bigetron Alpha 8 8-4 7 19-12
4 Geek Fam 7 7-4 5 17-12
5 Fnatic Onic 6 6-6 -2 13-15
6 Alter Ego 5 5-7 -3 13-16
7 Dewa United Esports 5 5-8 -3 14-17
8 Rebellion 2 2-9 -10 8-18
9 Evos Glory 2 2-10 -14 8-22
Infografis dampak bermain video game berlebihan (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya