Jelang Pengundian Nomor Urut Paslon Pilgub Jakarta, Lalin Salemba Raya Macet Parah

Pantauan di sekitaran Kantor KPU DKI Jakarta, Jalan Salemba Raya Jakarta Pusat pada pukul 18.00 WIB, tampak arus lalu lintas (Lalin) macet parah. Bahkan kendaraan bermotor harus masuk jalur bus TransJakarta.

oleh Muhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 23 Sep 2024, 18:29 WIB
Pantauan arus lalu lintas di sekitaran Kantor KPU DKI Jakarta, Jalan Salemba Raya Jakarta Pusat pada pukul 18.00 WIB. (Liputan6.com/Radityo Priyasmoro)

Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta akan melangsungkan pengundian nomor urut pasangan calon peserta Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024. Berdasarkan jadwal diterima, acara tersebut akan dimulai pada pukul 19.00 WIB.

“Hari ini kami akan mengadakan pengundian nomor urut pukul 7 malam di Kantor KPUD Jakarta,” kata Astri di Jakarta kepada awak media, seperti dikutip Senin (23/9/2023).

Astri menjelaskan, nantinya nomor urut yang akan diambil pasangan calon akan menjadi nomor mereka saat berkampanye dan ditulis di surat suara.

“Sesuai dengan mekanisme yang sudah dibuat oleh KPU RI, pertama pasangan calon akan pengundian untuk nomor antrean terlebih dahulu. Setelah itu baru nanti mereka melakukan pengundian nomor urut. Jadi skemanya sama seperti pada saat kemarin pengundian nomor urut di Pilpres,” jelas Astri.

Sementara itu, pantauan di sekitaran Kantor KPU DKI Jakarta, Jalan Salemba Raya Jakarta Pusat pada pukul 18.00 WIB, tampak arus lalu lintas (Lalin) macet parah. Bahkan kendaraan bermotor harus masuk jalur bus TransJakarta.

 


Tak Ada Penutupan Jalan

Pantauan arus lalu lintas di sekitaran Kantor KPU DKI Jakarta, Jalan Salemba Raya Jakarta Pusat pada pukul 18.00 WIB. (Liputan6.com/Radityo Priyasmoro)

Sejauh ini, tidak ada penutupan arus atau pengalihan jalan dari anggota kepolisian di lokasi. Polisi hanya mengarahkan para simpatisan dan kelompok pendukung untuk bisa masuk ke lokasi acara dengan tertib.

“Mohon para pendukung dan simpatisan tidak mengganggu arus kendaraan dan mengikuti arah yang sudah ditentukan menuju lokasi acara,l dan para pengendara bermotor tidak berhenti di depan Kantor KPU Jakarta,” ujar anggota polisi melalui suara pengeras di lokasi.

Terlihat arus kepadatan kawasan Salemba Raya mengular hingga kawasan Raden Saleh. Klakson kendaraan pun saling bersahutan. Namun dari arah sebaliknya, arus lalu lintas masih terpantau ramai lancar.

Infografis Gelombang Demonstrasi Marak, DPR Batalkan Pengesahan Revisi UU Pilkada. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya