Liputan6.com, Yogyakarta - Grup Kpop The Boyz dikabarkan tak akan memperpanjang kontrak dan meninggalkan agensi IST Entertainment. Kabarnya, mereka akan mulai lepas dari agensi setelah kontrak mereka berakhir pada Desember 2024.
Kantor berita TenAsia melaporkan, saat ini The Boyz sedang mencari agensi baru sebagai pengganti IST Entertainment, anak perusahaan Kakao Entertainment. Para anggota memilih untuk mencari agensi baru dibanding memperbarui kontrak mereka.
The Boyz menghubungi sebuah agensi dengan sistem transparan sebagai prioritas utama. Mereka juga mengedepankan visi musik yang dimiliki para anggota.
Baca Juga
Advertisement
Adapun yang dilakukan The Boyz tidak melanggar aturan kontrak di Korea Selatan. Menurut Peraturan Tempering (kontak sebelum berakhirnya kontrak eksklusif) dari Asosiasi Manajemen Hiburan Korea, tidak ada masalah dalam menghubungi agensi lain atau mendiskusikan kontrak eksklusif di tiga bulan sebelum akhir kontrak.
Namun, The Boyz harus menunggu dan melihat apakah mereka bisa mempertahankan nama tim. Pasalnya, hak merek dagang The Boyz telah dimiliki agensi IST Entertainment.
Menanggapi kabar ini, IST Entertainment mengatakan bahwa mereka masih mendiskusikan perpanjangan kontrak The Boyz. Sejauh ini, belum ada yang diputuskan.
"Kontrak eksklusif dengan The Boyz belum berakhir. Kami berencana untuk melanjutkan diskusi dengan para anggota," kata agensi seperti dikutip dari XportsNews.
Sebagai informasi, The Boyz debut pada 6 Desember 2017 di bawah naungan agensi Cre.Ker Entertainment. Mereka beranggotakan 11 orang, yakni Sangyeon, Jacob, Younghoon, Hyunjae, Juyeon, Kevin, New, Q, JuHaknyeon, Sunwoo, dan Eric. Sementara itu, Hwall hengkang dari grup pada 22 Oktober 2019.
Terkait aktivitas grup, The Boyz baru saja merilis full album kedua mereka yang berjudul [PHANTASY] Pt.3 Love Letter pada Maret 2024. Mereka juga merilis MV Nectar di bulan yang sama.
Selain itu, The Boyz telah menyelesaikan tur dunia ketiga mereka THE BOYZ WORLD TOUR : ZENERATION II' DI KSPO Dome, Seoul, pada Juli lalu. Dimulai dengan Seoul, mereka bertemu dengan penggemar global di 15 panggung, termasuk Amerika, Asia, dan Eropa.
Penulis: Resla