Liputan6.com, Jakarta Sering beraktivitas di luar ruangan atau di tempat yang berangin bisa membuat mata lebih rentan terkena debu. Saat debu masuk ke mata, kebanyakan orang secara refleks akan langsung mengucek mata. Sayangnya, kebiasaan ini justru bisa memperparah kondisi mata, memicu iritasi, atau bahkan menimbulkan luka pada permukaan mata.
Lalu, bagaimana sih sebaiknya menangani mata yang kelilipan debu? Jangan khawatir! Ada beberapa langkah sederhana yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi mata kelilipan tanpa merusak kesehatan mata. Bagi yang penasaran, berikut 4 tips mudah yang bisa kamu coba agar mata kembali nyaman dan terlindungi dari iritasi!
Advertisement
1. Gunakan Obat Tetes Mata
Obat tetes mata bisa jadi salah satu solusi terbaik saat mata kelilipan debu! Cara ini nggak cuma efektif, tapi juga aman untuk bikin mata kembali nyaman. Cukup teteskan obat tetes mata, dan biarkan cairannya membilas debu yang bikin risih.
Selain mampu membersihkan mata dari kotoran dan debu, produk ini pun juga dapat membantu mencegah terjadinya iritasi lanjutan. So, jangan lupa untuk selalu sedia obat tetes mata di dalam tas, apalagi kalau kamu sering beraktivitas di tempat berangin atau berdebu.
2. Jangan Langsung Mengucek Mata
Saat mata terasa kelilipan, hal pertama yang akan dilakukan mungkin mengucek mata untuk segera mengeluarkan debu. Namun, mengucek mata bisa memperburuk kondisi karena debu atau partikel kecil lainnya bisa menggesek permukaan kornea dan menyebabkan luka. Hal ini dapat memperparah iritasi atau bahkan menimbulkan infeksi. Jadi, sebaiknya hindari kebiasaan ini dan gunakan metode lain yang lebih aman, seperti membilas atau menggunakan obat tetes mata.
3. Bilas dengan Air Mengalir
Jika kamu nggak memiliki obat tetes mata, membilas mata dengan air mengalir juga merupakan cara yang efektif. Cuci tangan terlebih dahulu agar bersih dari kotoran, lalu gunakan air bersih yang mengalir untuk membilas mata secara perlahan. Biarkan air mengalir dari sudut dalam mata ke sudut luar agar debu dapat terbawa keluar. Cara ini terbilang aman dan efektif untuk membersihkan mata dari partikel yang mengganggu tanpa menambah iritasi.
4. Kedipkan Mata Perlahan
Saat mata kelilipan debu, jangan panik! Salah satu trik simpel yang bisa kamu coba adalah mengedip perlahan. Gerakan mengedip ini bisa membantu menghilangkan debu keluar secara alami lewat air mata. Tapi ingat, jangan kedip terlalu kencang, ya! Pasalnya, hal ini justru bisa bikin iritasi makin parah. Cukup kedip beberapa kali dengan lembut, dan biarkan air mata bekerja membersihkan debu dari mata. Simple, kan?
Nah, itu dia 4 tips gampang yang bisa kamu coba saat mata kelilipan debu. Ingat, hindari langsung mengucek mata ya, karena bisa bikin iritasi makin parah! Cukup teteskan obat mata, bilas dengan air mengalir, atau kedip perlahan, dan debu pun bakal keluar dengan aman. Jadi, selalu terapkan trik-trik ini biar mata kamu tetap aman dan nyaman dari gangguan debu!