Resep Tofu Steak Jepang, Lezat dan Mudah Dibuat di Rumah

Masak tofu steak Jepang dengan mudah di rumah.

oleh Mochamad Rizal Ahba Ohorella diperbarui 02 Okt 2024, 20:38 WIB
Steak tahu dapat menjadi pilihan steak yang lebih ekonomis dan gampang dibuat/Copyright pixabay.com/rovyyy

Liputan6.com, Jakarta Steak biasanya dikenal sebagai makanan yang berbahan dasar daging. Namun, jika Anda ingin mencoba sensasi steak yang berbeda, steak tofu ala Jepang bisa menjadi pilihan yang menarik. Hidangan ini menggunakan tahu putih sebagai bahan utamanya dan disajikan dengan saus tiram.

Tofu steak menawarkan alternatif yang lebih ringan namun tetap kaya rasa, cocok bagi mereka yang ingin menikmati steak tanpa daging atau bagi yang sedang menjalani pola makan vegetarian. Tofu steak juga bisa menjadi sumber protein yang lezat untuk Sahabat.

Menariknya, hidangan ini bisa Anda buat sendiri di rumah! Proses pembuatan tofu steak cukup sederhana dan bahan-bahannya pun mudah ditemukan. Dengan sedikit usaha dan kreativitas, Anda dapat menyajikan hidangan yang menggugah selera ini di meja makan keluarga. Berikut adalah resep tofu steak ala Jepang yang bisa Anda coba, dihimpun Liputan6.com dari berbagai sumber, Rabu(2/10/2024).


Bahan Membuat Steak Tofu

Gambar tahu putih/Copyright pixabay.com/waichi2021

Bahan Utama:

  • 3 potong tahu putih
  • 2 helai daun bawang
  • Minyak secukupnya

Bahan Saus :

  • 2 sdm cuka Jepang (bisa diganti dengan air gula dengan rasio air dan gula 3:1)
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm minyak sayur
  • 2 sdt gula
  • Lada sesuai selera

Langkah Membuat Steak Tofu

Gambar tofu steak dan nasi/Hak cipta pixabay.com/xay

Berikut langkah membuat :

  1. Iris daun bawang dengan tipis
  2. Campurkan saus tiram, minyak sayur, gula, dan lada untuk membuat saus. Aduk hingga merata
  3. Potong tahu putih menjadi empat bagian. Bungkus dengan tisu dapur atau kertas untuk mengurangi kadar airnya
  4. Panaskan teflon dengan sedikit minyak
  5. Masak tahu dengan api kecil sampai berwarna kecokelatan
  6. Tambahkan saus yang telah dibuat. Masak beberapa menit hingga saus meresap sempurna ke dalam tahu. Angkat
  7. Sajikan selagi masih panas dengan irisan daun bawang

Sajikan tofu steak bersama nasi hangat. Aroma lezat tofu steak dan nasi hangat akan menjadi kombinasi sempurna untuk menu makan Sahabat. Selamat mencoba di rumah ya!

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya