Mitos Burung Gagak di Atap Rumah, Pertanda Buruk?

Warna hitam pekat pada bulu burung gagak menjadi salah satu alasan hewan ini kerap dikaitkan dengan hal mistis. Namun di sisi lain, burung gagak sebenarnya merupakan hewan cerdas.

oleh Switzy Sabandar diperbarui 04 Okt 2024, 02:00 WIB
Ilustrasi mimpi, burung gagak. (Photo by Amarnath Tade on Unsplash)

Liputan6.com, Yogyakarta - Salah satu mitos yang berkembang di kalangan masyarakat Indonesia adalah munculnya burung gagak di atap rumah. Konon, ini merupakan pertanda adanya hal buruk yang akan menimpa penghuni rumah.

Bahkan, dalam film Penumpasan Pengkhianatan G 30 S PKI, Mayjen S Parman sempat gusar ketika mendengar suara gagak dari atap rumahnya. Kepada sang istri, dia menyampaikan kekhawatirannya jika hal itu menjadi pertanda buruk.

Warna hitam pekat pada bulu burung gagak menjadi salah satu alasan hewan ini kerap dikaitkan dengan hal mistis. Namun di sisi lain, burung gagak sebenarnya merupakan hewan cerdas.

Penelitian menunjukkan bahwa burung gagak bisa membuat dan menggunakan alat untuk mengambil makanan. Bahkan, beberapa spesies gagak mengerti cara membaca lampu lalu lintas.

Burung gagak juga merupakan jenis burung yang suka berkicau. Seperti beo dan kakatua, burung gagak juga bisa menirukan suara manusia, suara hewan lain, atau suara-suara lainnya.

Terlepas dari berbagai keunikannya, burung gagak juga kerap dikaitkan dengan hal mistis dan spiritual di beberapa negara, termasuk Indonesia. Mitos burung gagak di Indonesia dipercaya oleh sebagian masyarakat dan telah berkembang secara turun-temurun.

Salah satu mitos yang paling banyak dipercaya adalah jika burung gagak hinggap di atap rumah konon akan ada nasib buruk hingga kabar duka berupa kematian.

Mitos lain mengatakan bahwa burung gagak di atap rumah konon merupakan jelmaan dukun, penyihir, atau pembawa ilmu hitam. Mereka memilih wujud burung gagak agar dapat leluasa terbang saat tertangkap.

Namun, kemunculan burung gagak di atap rumah tak melulu berkaitan dengan pertanda buruk. Konon, kemunculan burung gagak di atap rumah pada jam-jam tertentu juga bisa diartikan sebaliknya. Misalnya, saat burung gagak terlihat pada pukul 07.00-08.00 berarti akan ada kabar baik dari saudara jauh atau pukul 19.00-20.00 yang menandakan akan datang keberuntungan dan rezeki melimpah.

 

Penulis: Resla

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya