Kumpulan Hoaks Lowongan Kerja Catut Nama PT Freeport Indonesia, Simak Daftarnya

Hoaks dengan modus lowongan kerja kerap beredar di media sosial. Salah satunya yang mencatut nama PT Freeport Indonesia.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 09 Okt 2024, 11:33 WIB
ilustrasi hoaks l(Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Jakarta - Hoaks dengan modus lowongan kerja kerap beredar di media sosial. Salah satunya yang mencatut nama PT Freeport Indonesia.

Lalu apa saja hoaks rekrutmen kerja catut nama PT Freeport Indonesia? Berikut beberapa di antaranya:

1. Cek Fakta: Tidak Benar Pendaftaran Lowongan Kerja Freeport Indonesia Lewat Telegram

Cek Fakta Liputan6.com mendapat klaim pendaftaran lowongan kerja PT Freeport Indonesia lewat telegram, informasi tersebut diunggah salah satu akun akun Facebook, pada 17 September 2024.

Klaim pendaftaran lowongan kerja Freeport Indonesia lewat telegram sebagai berikut.

"Lowongan Kerja PT FREEPORT INDONESIA

????????????:

1. Pegawai tetap FREEPORT INDONESIA

2. ROW DISTRIBUSI

3. OPERATOR PEMBANKIT AMC

4. BILLER

5. GROUND PATROL

6. PELAYANAN TEKNIS

????????????????????:

1.gaji Rp 7 jt - 25 jt

2.BPJS lengkap

3.tunjangan, jaminan hari tua, Kecelakaan kerja, pensium dan jaminan kesehatan.

??????????????????????:

• pendidikan SMA SMK D3 D4 S1 sederajat

• pria dan wanita minimal usia 21 tahun ke atas

• berbagai jurusan

• tidak perna mengunakan narkoba/psikotropika dan lainnya

• sehat jasmani rohani, berkelakuan baik, serta bertanggung jawab

• penempatan kerja di seluruh daera operasional FREEPORT INDONESIA

• informasi pendaftaran silahkan gabung ke (TELEGRAM)".

Klaim pendaftaran lowongan kerja kerja Freeport Indonesia mengaragkan kita untuk mengunjungi akun telegram untuk mendaftarnya.

Berikut tautannya:

"https://joinxtelegramv25.my.id/freeport2024/?fbclid=IwY2xjawFgWndleHRuA2FlbQIxMQABHVwFbx43mgKZqPsk2sKzSyRR8G0zGe1sdJbwSSeLJQfarNfewgAoiBheUQ_aem_THRsTrweZejGFmKT-538Jg"

Benarkah klaim pendaftaran lowongan kerja Freeport Indonesia lewat telegram? Simak dalam artikel berikut ini...

2. Cek Fakta: Hoaks Lowongan Kerja PT Freeport Indonesia yang Beredar di Media Sosial

Beredar di media sosial soal lowongan kerja dari PT Freeport Indonesia. Disebutkan dalam klaim lowongan kerja tersebut, pelamar bakal ditempatkan di Timika, Papua.

Salah satu akun Facebook yang mengunggah klaim lowongan kerja dari PT Freeport Indonesia adalah Jemmi Aprilyo Simatupang. Begini narasinya:

"LOWONGAN KERJA

Dibutuhkan:

1. Min D3 lulusan teknik

2. Bersertifikat CCNA (cisco)

3. Bersedia bekerja di timika papua(kawasan freeport)

3. Gaji Negotable

Fasilitas

1. mendapatkan biaya transportasi (Mudik per 3 Bulan sekali, durasi mudik max 2 minggu)

2. mendapatkan fasilitas (makan, tempat tinggal dll)

silakan kirimkan CV ke:

acephelmi@stn-network.com / +62 811-1352-702 Acep Helmi

cc email: bastiarpramana@gmail.com

subject: Teknisi CCNA-PAPUA"

Ada juga postingan dengan klaim nama-nama calon pelamar yang lolos seleksi tahap pertama dari PT Freeport Indonesia.

Lalu, benarkah itu lowongan kerja dari PT Freeport Indonesia? Simak dalam artikel berikut ini...

3. Cek Fakta: Hoaks Pengumuman Lowongan Kerja PT Freeport Indonesia dengan Gaji Hingga Rp 25 Juta di Facebook

Beredar di media sosial postingan lowongan kerja mengatasnamakan PT Freeport Indonesia dengan gaji hingga Rp 25 juta. Postingan itu beredar sejak awal pekan ini.

Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun bernama PT Freeport Indonesia Official mempostingnya pada 1 Oktober 2024.

Berikut isi postingannya:

"Lowongan Kerja PT FREEPORT INDONESIA

𝗣𝗼𝘀𝗶𝘀𝗶:

1. Pegawai tetap FREEPORT INDONESIA

2. ROW DISTRIBUSI

3. OPERATOR PEMBANKIT AMC

4. BILLER

5. GROUND PATROL

6. PELAYANAN TEKNIS

𝗞𝗲𝘂𝗻𝘁𝘂𝗻𝗴𝗮𝗻:

1.gaji Rp 7 jt - 25 jt

2.BPJS lengkap

3.tunjangan, jaminan hari tua, Kecelakaan kerja, pensium dan jaminan kesehatan.

𝗞𝘂𝗮𝗹𝗶𝗳𝗶𝗸𝗮𝘀𝗶:

• pendidikan SMA SMK D3 D4 S1 sederajat

• pria dan wanita minimal usia 21 tahun ke atas

• berbagai jurusan

• tidak perna mengunakan narkoba/psikotropika dan lainnya

• sehat jasmani rohani, berkelakuan baik, serta bertanggung jawab• penempatan kerja di seluruh daera operasional FREEPORT INDONESIA

• informasi pendaftaran silahkan gabung"

Lalu benarkah postingan lowongan kerja mengatasnamakan PT Freeport Indonesia dengan gaji hingga Rp 25 juta? Simak dalam artikel berikut ini...


Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi partner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya