JCI Bandung Gelar Local Convention 2024, Siapkan Pemimpin Baru

Local Convention 2024 berlangsung dengan tiga sesi General Assembly (GA)

oleh Liputan6.com diperbarui 03 Okt 2024, 20:23 WIB
dok: ist

Liputan6.com, Jakarta - Junior Chamber International (JCI) Bandung kembali menggelar agenda tahunan, Local Convention, yang berlangsung di Hotel Savoy Homann, 28 September 2024. Acara ini menandai pentingnya pergantian kepengurusan di organisasi yang memiliki sistem kepemimpinan satu tahun.

Local Convention 2024 berlangsung dengan tiga sesi General Assembly (GA). Pada GA 1, Local Board of Directors (LBOD) memaparkan hasil kerja masing-masing bidang. Di GA 2, seluruh anggota JCI Bandung menggunakan hak suara mereka untuk memilih kepengurusan tahun 2025.

Sementara itu, GA 3 berfokus pada pengesahan berbagai agenda chapter, termasuk perubahan Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART), kenaikan iuran tahunan, serta pembahasan partisipasi JCI Bandung dalam National Convention yang akan datang di Solo.

Local President JCI Bandung 2024, Teguh Panjireza Rosendra, mengatakan bahwa tahun 2024 merupakan tahun yang luar biasa bagi JCI Bandung, tapi tentunya hal tersebut merupakan hasil dari kepengurusan dari tahun-tahun yang sebelumnya.

"Tugas terbesar kami di 2024 adalah memastikan estafet kepengurusan berjalan dengan baik dan sinergis, sesuai tema kami Energy of Harmony," ucap Teguh, dalam keterangannya, Rabu (3/10/2024).

 


Berbagai latar belakang bisa menjadi pemimpin

JCI Bandung memberikan kesempatan untuk seluruh member dari berbagai macam latar belakang untuk bisa menjadi pemimpin.

"Seperti saya dengan profesi pengacara namun dipercaya untuk memimpin berjalannya Local Convention yang berhasil mencetak pemimpin baru untuk masa depan JCI Bandung yang lebih baik,” jelas Project Director Local Convention 2024, Agung Syahputra.

 


Komitmen berkontribusi lebih besar terhadap masyarakat

Sementara itu, Local President Elected JCI Bandung 2025, Hadianti Deliana juga berbagi semangatnya.

"Suatu kehormatan dapat menjadi President perempuan untuk JCI Bandung yang ke 15 tahun. Tema kami di 2025 adalah Grow Together, Empower Each Other, dengan harapan seluruh member dapat bertumbuh bersama dan memberikan dampak positif nyata kepada lebih banyak masyarakat Bandung," kata Hadianti.

Dengan berakhirnya Local Convention 2024, JCI Bandung siap memasuki babak baru dengan kepengurusan yang penuh harapan dan komitmen untuk berkontribusi lebih besar kepada masyarakat.

Infografis Manfaat Berjalan Kaki Bagi Kesehatan. Source: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya