Habib Novel Bagikan Amalan Tidur Tanpa Dosa dan Berpeluang Mimpi Bertemu Nabi

Ada sejumlah amalan yang dapat muslim lakukan sebelum tidur sehingga waktu istirahatnya menjadi ibadah. Salah satunya yang dibagikan oleh Habib Novel Alaydrus agar dosa diampuni Allah SWT dan berpotensi bertemu Nabi Muhammad SAW dalam mimpi.

oleh Muhamad Husni Tamami diperbarui 06 Okt 2024, 16:30 WIB
Pendakwah Habib Novel Alaydrus. (YouTube/Ubaidillah D. Masdar)

Liputan6.com, Jakarta - Tidur adalah aktivitas pasif yang berarti mengistirahatkan semua anggota tubuh dari aktivitas sehari hari. Bagi umat Islam, tidur bisa menjadi ibadah jika diniatkan agar tubuh menjadi pulih dan kembali siap menjalankan aktivitas ibadah lainnya.

Ada sejumlah amalan yang dapat muslim lakukan sebelum tidur sehingga waktu istirahatnya menjadi ibadah. Salah satunya yang dibagikan oleh ulama asal Surakarta, Habib Novel Alaydrus agar dosa diampuni Allah SWT dan berpotensi bertemu Nabi Muhammad SAW dalam mimpi.

"Ulama ngajarin kalau mau tidur duduk sebentar atau berbaring gak masalah, sebentar saja tapi sadar betul. Kemudian ingat dari mulai buka mata dari pagi sampai malam, semua kemaksiatan kita coba diingat," kata Habib Novel Alaydrus, dikutip dari YouTube Poin Kajian Islam, Sabtu (5/10/2024).

Menurutnya, kebanyakan manusia tidak bisa mengingat semua kemaksiatan yang dilakukan di setiap harinya karena terlampau banyak.

"Kalau kita bisa ingat (dosa maksiat) itu luar biasa. Tapi kebanyakan, jangankan ingat, lah wong ilmunya dosa atau gak dosa itu gak paham kok," ujar Habib Novel.

 

Saksikan Video Pilihan Ini:


Mengakui Banyak Dosa dan Minta Ampun sebelum Tidur

Habib Novel Alaydrus (YouTube Novel Muhammad Alaydrus)

Habib Novel menambahkan, umat Islam zaman sekarang alih-alih menyadari bahwa apa yang dilakukannya adalah perbuatan dosa, membedakan halal dan haram saja banyak yang tidak paham. 

Kemudian Habib Novel membagikan solusi agar semua dosa diampuni sebelum tidur, baik yang dilakukan dengan sengaja maupun tidak disengaja. Amalan tersebut adalah mengakui banyak dosa yang telah dilakukan dan memohon ampun kepada-Nya. Sebelum tidur dapat diperbanyak dengan bacaan istighfar.

"Maka ada jalan pintas, sesaat sebelum tidur, sadar. Ya Allah hari ini dosaku banyak, tolong ampuni dosaku hari ini, apapun Ya Allah maafkan aku," ucap Habib Novel.

Lalu meminta agar semua kebaikan yang dilakukannya diterima Allah SWT. Setelah itu, sungguh-sungguh berterima kasih kepada Allah karena sudah diberikan hidup, lalu diakhiri dengan membaca doa sebelum tidur.

"Insya Allah tidur yang seperti itu sudah tidak punya dosa, kenapa? (Karena) sebelum tidur sudah taubat. Insya Allah tidur yang seperti ini yang insya Allah bisa mimpi bertemu dengan Nabi Muhammad SAW karena yang tidur tidak punya dosa," tutur Habib Novel.


Doa sebelum TIdur

Ilustrasi mengaji bersama Habib Novel Alaydrus secara daring. (Desain via Canva.com)

Mengutip NU Online, doa sebelum tidur yang diajarkan oleh Rasulullah SAW termaktub dalam kitab Al-Adzkar karya Syekh Abu Zakariya Muhyiddin an-Nawawi. Berikut doanya.

بِاسْمِكَ اللهُمَّ أَحْيَا وَأَمُوْتُ 

Artinya: “Dengan menyebut nama Allah yang menghidupkan dan mematikan.”

Keterangan ini sebagaimana riwayat dari Abi Dzar RA:

وَرَوَيْنَا فِي " صَحِيْحِ الْبُخَارِي " رَحِمَهُ اللهُ ، ِمنْ رِوِايَةِ حُذَيْفَةَ ، وَأَبِي ذَرٍّ رَضِيَ اللهُ عَنْهُمَا ، أَنَّ رَسُوْلَ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ كَانَ إِذَا أَوَى إِلَى فِرَاشِهِ قَالَ : " بِاسْمِكَ اللُّهُمَّ أَحْيَا وَأَمُوْتُ ".

 Artinya: “Kami meriwayatkan dalam kitab Shahih Bukhari RA. dari riwayat Hudzaifah dan Abi Dzar RA bahwasanya Rasulullah SAW apabila beranjak ke tempat tidurnya, berdoa: Dengan menyebut nama Allah yang menghidupkan dan mematikan.”

Wallahu a’lam.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya