Kostum Nasional Miss Grand Indonesia 2024 Bertema Masakan Padang, Dirancang Desainer Banyuwangi

Nova Liana, Miss Grand Indonesia 2024, mengenakan kostum nasional bertema masakan Padang pada ajang Miss Grand International 2024.

oleh Ricka Milla Suatin diperbarui 09 Okt 2024, 20:26 WIB
Nova Liliana, Miss Grand Indonesia 2024, tampil memukau dalam kostum nasional yang terinspirasi dari kuliner Padang. (dok. Instagram @yayasanduniamegabintang/https://www.instagram.com/p/DAfw1jkvMl3/?img_index=1/Dinny Mutiah)

Liputan6.com, Jakarta Masakan Padang dikenal dengan kelezatannya yang dapat dinikmati oleh berbagai lapisan masyarakat. Kini, kelezatan tersebut tidak hanya dapat dirasakan di meja makan, tetapi juga akan tampil dalam kostum nasional Miss Grand Indonesia 2024.

Nova Liana, Miss Grand Indonesia 2024, akan mengenakan kostum nasional bertema masakan Padang pada ajang Miss Grand International 2024. Acara kecantikan internasional ini dijadwalkan berlangsung pada tanggal 3 hingga 25 Oktober 2024 di Kamboja dan Thailand.

Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Rabu (9/10/2024), kostum nasional yang mengusung tema The Royal Flavours of Payakumbuah ini dirancang oleh Annisa Banyuwangi, seorang desainer asal Banyuwangi. Annisa membutuhkan waktu tiga minggu untuk menyelesaikan kostum ini, yang menurutnya penuh dengan tantangan.


Hadirkan beberapa sajian makanan khas Padang

Nova Liliana, Miss Grand Indonesia 2024, tampil dalam kostum nasional yang terinspirasi oleh kuliner khas Padang. (dok. Instagram @yayasanduniamegabintang/https://www.instagram.com/p/DAfw1jkvMl3/?img_index=1/Dinny Mutiah)

"Tantangan utama terletak pada mekanisme buka tutup yang agak rumit, karena di dalam kostum ini terdapat banyak piring dengan beragam hidangan khas masakan Padang. Proses pembuatan kostum memakan waktu dua minggu, ditambah satu minggu untuk percobaan buka tutup, sehingga total waktu yang dibutuhkan adalah tiga minggu," ujar Annisa seperti dilansir dari Fimela, Rabu (9/10/2024).

Annisa menambahkan beberapa hidangan khas Padang yang menjadi favorit di rumah makan Padang. Di antaranya adalah nasi Padang dengan paket lengkap, termasuk rendang, nasi putih yang dibentuk rapi, telur barendo, dan daun singkong kukus. Tak lupa, berbagai lauk yang disajikan di piring ala rumah makan Padang juga turut menghiasi bagian sayap kostum tersebut.


Berkolaborasi dengan Arief Muhammad

Nova Liliana, Miss Grand Indonesia 2024. (dok. Instagram @yayasanduniamegabintang/https://www.instagram.com/p/DAhe4mSyN8L/?img_index=1/Dinny Mutiah)

Yayasan Dunia Mega Bintang, yang menyelenggarakan Miss Grand Indonesia, bekerja sama dengan Arief Muhammad, pemilik restoran Payakumbuah, dalam proses pembuatannya.

Kostum nasional ini dirancang sebagai bentuk penghargaan terhadap warisan kuliner dan kekayaan budaya dari Payakumbuh, sekaligus menjadi karya seni yang unik.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya