BRImo FSTVL Playzone Sudah Dimulai! Intip Deretan Keseruan dan Program Spesial yang Bisa Kamu Dapatkan

Weekend ini, nasabah setia BRI bisa merasakan experience seru lewat program BRImo FSTVL Playzone .

oleh Wuri Anggarini pada 11 Okt 2024, 19:23 WIB
BRImo FSTVL Playzone. (c) BRI

Liputan6.com, Jakarta PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk kembali menggelar program BRImo FSTVL di tahun 2024. Program apresiasi untuk para Nasabah ini bertabur ratusan ribu hadiah menarik, mulai dari hadiah langsung beragam voucher dan barang dari berbagai kategori hingga hadiah undian yang spektakuler. Hadiah undian BRImo FSTVL terdiri dari 5 BMW 520i M Sport, 20 unit Hyundai Creta, 50 unit Vespa Primavera, dan lebih dari 10.000 hadiah langsung di Friday Deals.

Nasabah bisa mendapatkan kesempatan untuk bawa pulang beragam hadiah tersebut dengan cara terus meningkatkan saldo tabungan dan melakukan transaksi menggunakan BRImo, Kartu Kredit dan Debit BRI. Adapun periode program BRImo FSTVL kali ini berlangsung mulai 1 Oktober 2024 hingga 31 Maret 2025, jadi masih ada banyak waktu untuk terus perbanyak saldo tabungan dan transaksi untuk dapatkan kesempatan menikmati beragam kejutan dari BRImo FSTVL.

Weekend ini, nasabah setia BRI bisa merasakan experience seru lewat program BRImo FSTVL Playzone yang berlangsung di Fashion Atrium, Kota Kasablanka yang dibuka hari ini, Jumat 11 Oktober 2024 dan berlangsung hingga Minggu 13 Oktober 2024!

So, buruan datang ke Kota Kasablanka sekarang juga untuk menikmati keseruan BRImo FSTVL Playzone. Intip dulu bocorannya yuk! 


Bertabur Bintang Sepak Bola dan Musisi Favoritmu

BRImo FSTVL Playzone menyuguhkan sederet hiburan yang siap menambah keseruan bareng teman maupun keluarga mulai hari ini hingga akhir minggu nanti. Bagi penggemar sepak bola tanah air, jangan lewatkan sesi Meet & Greet para pemain BRI Liga 1 pada Sabtu, 12 September 2024 mendatang. 

Nggak hanya itu saja, kamu juga bisa menikmati live performance dari musisi favorit yang lagi trending belakangan ini. Sebut saja Bernadya yang akan tampil di stage BRImo FSTVL Playzone pada Jumat, 11 Oktober 2024. Sementara itu, Fabio Asher gantian akan menghibur para pengunjung pada Sabtu, 12 Oktober 2024. Terakhir ada Adrian Khalif yang akan menemani di hari terakhir, yaitu Minggu, 13 Oktober 2024.


Activity Bertabur Hadiah Menarik

Selama 4 hari BRImo FSTVL Playzone berlangsung, para pengunjung bisa merasakan experience berbagai games dan challenge seru hingga promo menarik untuk transaksi di merchant yang ada di area Playzone dengan diskon hingga 80% menggunakan BRImo, Kartu Kredit, dan Debit BRI. 

Gimana, sudah mulai tergiur dengan berbagai hiburan spesial, activity seru, dan hadiah fantastis yang ditawarkan oleh BRImo FSTVL Playzone kan? Yuk, buruan datang ke Mall Kota Kasablanka hari ini biar nggak ketinggalan kemeriahannya! Jangan lupa download BRImo sekarang dan klik di sini untuk mendapatkan informasi selengkapnya. Terus nabung dan terus transaksi menggunakan BRImo, Kartu Kredit dan Debit BRI agar bisa kumpulkan poin dan dapatkan hadiahnya!

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya