Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo atau Jokowi melanjutkan kegiatan kunjungan kerja hari kedua di Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Rabu (16/10/2024).
Dia akan meresmikan sejumlah infrastruktur di Sumut sebelum purna tugas pada 20 Oktober 2024.
Advertisement
Jokowi dan rombongan terbatas lepas landas dengan menggunakan helikopter Super Puma TNI AU,dari Pangkalan TNI AU Soewondo, Kota Medan, sekitar pukul 07.40 WIB.
Dia didampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Pj Gubernur Sumatra Utara Agus Fatoni, Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Mochammad Hasan, dan Kapolda Sumatra Utara Irjen Pol Whisnu Hermawan.
Di Kabupaten Deli Serdang, Jokowi diagendakan untuk meninjau sekaligus meresmikan Bendungan Lausimeme. Usai peresmian, Jokowi dan rombongan terbatas akan melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Asahan, dengan menggunakan helikopter Super Puma TNI AU.
Presiden dan rombongan akan mendarat di Helipad Stadion Mutiara, Kabupaten Asahan, untuk selanjutnya menuju Gerbang Tol Kisaran.
Di tempat tersebut, Jokowi dijadwalkan melakukan peresmian jalan tol ruas Indrapura-Kisaran seksi 2 (Lima Puluh- Kisaran) dan jalan tol Bayung Lencir-Tempino bagian ruas jalan tol Betung Jambi.
Dari Kabupaten Asahan, Jokowi dan rombongan terbatas akan kembali ke Kabupaten Deli Serdang dengan menggunakan helikopter Super Puma TNI AU. Jokowi kemudian akan berganti moda pesawat dengan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 untuk melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Tapanuli Utara.
"Presiden Jokowi diagendakan untuk melakukan peresmian Pusat Riset Genomik Pertanian di Kabupaten Humbang Hasundutan. Usai peresmian, Presiden Jokowi direncanakan akan kembali ke Jakarta melalui Bandar Udara Raja Sisingamangaraja XII, Kabupaten Tapanuli Utara," ujar Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana dalam keterangan tertulisnya.
Akan Pensiun
Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo mulai menjabat sejak 20 Oktober 2014. Saat Pilpres tersebut, Jokowi terpilih sebagai presiden bersama pasangannya, Wakil Presiden Jusuf Kalla.
Dalam Pilpres 2019, Jokowi kembali terpilih untuk masa jabatannya yang kedua. Kali ini, Presiden Joko Widodo didampingi oleh Wakil Presiden K.H. Ma’ruf Amin. Keduanya dilantik pada 20 Oktober 2019 untuk masa jabatan hingga 20 Oktober 2024.
Masa jabatan Jokowi-Ma'ruf Amin akan berakhir pada 20 Oktober 2024. Sebagai pemenang Pilpres 2024, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai presiden dan wakil presiden periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
Advertisement
Jokowi Kunjungi AMANAH, Puji Karya Anak Muda Aceh
Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertolak ke Aceh dan menghadiri peresmian gedung Aneuk Muda Aceh Unggul Hebat atau AMANAH, Selasa (15/10/2024). Pada kesempatan tersebut, Kepala Negara untuk mengunjungi sejumlah karya dari anak muda Aceh, mulai dari pertanian hingga industri kreatif di Ladong, Aceh Besar.
Mengutip siaran pers, Jokowi memuji berbagai karya kreativitas dan inovasi dari pemuda Aceh. Hal itu disampaikan saat dirinya hendak melihat seluruh pameran yang dipresentasikan di gedung AMANAH tersebut.
"Hari ini saya sangat kagum atas inovasi dan kreativitas anak muda di Aceh yang saya lihat sangat luar biasa baik urusan fashion utamanya muslim fashion, desain betul-betul sangat berkelas," kata Jokowi seperti dikutip Rabu (16/10/2024).
Jokowi pun memamerkan sejumlah karya yang dihasilkan oleh anak muda Aceh, salah satunya kerajinan tangan tas yang dirinya perlihatkan dan puji-puji atas kualitasnya.
Dia yakin produksi tas asal Aceh tersebut tak kalah bersaing dengan brand ternama dunia yang memiliki nilai jual tinggi di pasaran.
"Tapi setelah tahu ini jaket yang saya pakai harganya mencapai 2,5 juta masih murah untuk desain sebagus itu, barang ini ga kalah dengan brand kelas dunia!,” ungkap presiden.
Jokowi menilai kalau brand dunia bisa jual puluhan hingga ratusan juta maka produk anak muda Aceh juga bisa melakukannya.
“(Misal) Tas ini hanya 600 ribu barang sebagus ini, garapannya sangat rapi, desain ukirannya sangat bagus dalamnya sangat rapi coba harganya dinaikan, saya yakin masih akan banyak yang beli," lanjut Jokowi.