Polisi Pekanbaru Ajak Guru SMP Salurkan Hak Suara, Siswa Dapat Pendidikan Demokrasi

Personel Satuan Lalu Lintas Polresta Pekanbaru mengajak guru di salah satu SMP menyalurkan hak suara dan memberikan pendidikan politik kepada siswa.

oleh M Syukur diperbarui 16 Okt 2024, 20:53 WIB
Pembagian stiker Pilkada damai oleh personel Polresta Pekanbaru kepada guru SMP. (Liputan6.com/M Syukur)

Liputan6.com, Pekanbaru - Personel Satuan Lalu Lintas Polresta Pekanbaru sambangi pada guru dan siswa di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 3. Selain kampanye keselamatan berlalu lintas, polisi juga menyampaikan pesan-pesan damai selama tahapan Pilkada 2024.

Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Kompol Alvin Agung Wibawa menjelaskan, kegiatan pada 16 Oktober 2024 itu, diharap dapat menanamkan nilai-nilai demokrasi kepada peserta didik sejak dini.

 

"Dalam kegiatan ini, para peserta diberikan pemahaman mengenai pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada," kata Alvin, Rabu siang.

Khusus kepada guru, polisi meminta partisipasi aktif dalam Pilkada serentak. Bukan mengampanyekan salah satu pasangan calon, melainkan menyalurkan hak pilih dengan bijaksana tanpa politik uang.

Guru sebagai pencerdas generasi penerus bangsa, apakah itu berstatus pegawai negeri sipil ataupun pegawai kontrak serta honorer, diharap selalu netral. Pengajar tidak boleh terlibat politik praktis dalam pesta demokrasi.

Kepada guru dan siswa, polisi mengimbau untuk tidak mudah terpengaruh oleh berita bohong atau hoaks yang beredar di media sosial.

"Kemudian tidak mudah terpengaruh isu-isu yang belum tentu benar," kata Alvin.

Sebagai bentuk dukungan terhadap kampanye Pilkada Damai, para guru dan siswa diberikan stiker bertema Pilkada Damai. Stiker ini diharapkan dapat menjadi pengingat bagi mereka untuk selalu menjaga suasana kondusif selama pelaksanaan Pilkada.

 

*** Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Berbagi Stiker

Kegiatan ini juga dimeriahkan dengan penggunaan papan gimmick atau papan himbauan bertema Pilkada Damai. Papan ini dipegang bersama oleh para guru dan siswa, menjadi simbol komitmen mereka untuk menciptakan Pilkada yang damai.

Kegiatan di SMPN 3 Pekanbaru ini berjalan dengan lancar dan aman. Seluruh peserta antusias mengikuti kegiatan ini dan memberikan respon positif.

"Ini merupakan langkah yang sangat baik untuk mensosialisasikan pentingnya Pilkada Damai kepada generasi muda," ujar salah seorang guru di SMPN 3 Pekanbaru.

Kegiatan ini diharap dapat menciptakan suasana kondusif selama tahapan Pilkada 2024. Semua pihak diharapkan dapat berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga Pilkada dapat berjalan dengan lancar, damai dan demokratis.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya