Ide Rumah di Bali Ini Bikin Momen Bersantai Jadi Lebih Syahdu, Pilih Favoritmu

Beberapa ide rumah di Bali yang siap menemani waktu bersantaimu, estetik dan penuh kenyamanan.

oleh Gloria Trivena May Ary pada 17 Okt 2024, 18:15 WIB
Beberapa rekomendasi rumah di Bali ini bisa menjadi panduan buat kamu yang ingin memiliki hunian impian. (c) velvetocean/Depositphotos.com

Liputan6.com, Jakarta Bali, terutama di daerah Sanur, memang nggak pernah gagal dalam menghadirkan ragam pesona yang menarik hati. Bukan hanya pemandangan pantainya saja yang indah, tetapi berbagai desain rumah di daerah ini pun juga nggak kalah membuat terpana. Setiap rumah di Bali pun menawarkan nuansa santai yang mampu membuatmu jadi lebih tenang dan menikmati setiap detik momen berharga. 

Dari arsitektur yang ramah lingkungan hingga sentuhan tradisional yang memukau, ada banyak pilihan yang siap membuat harimu di Bali semakin berkesan. Lantas, ide rumah di Bali seperti apa yang bisa dijadikan pilihan untuk bikin momen bersantai jadi lebih syahdu? Yuk, pilih favoritmu dari beberapa referensi berikut ini!


1. Rumah Tropis dengan Kolam Renang Pribadi

Rumah Bali dengan kolam berenang. (c) vision.si/Depositphotos.com

Ide rumah di Bali bisa kamu wujudkan dengan penambahan kolam renang pribadi. Meskipun sudah berdekatan dengan pantai, namun adanya kolam renang ini akan mampu menambahkan nuansa yang nyaman dan tenang. Bayangkan saja kamu bisa berenang sambil bersantai di tepi kolam renang pribadi dengan pemandangan alam yang sungguh memukau. Pastinya ini bisa menjadi pengalaman hidup yang nggak akan terlupakan. 


2. Rumah Bergaya Minimalis Modern

Rumah bergaya minimalis modern yang menonjolkan kesederhanaan dan fungsionalitas pun seringkali ditemukan di Sanur, Bali. Desain rumah di Bali ini biasanya memanfaatkan dinding kaca besar yang menghadap langsung ke pemandangan alam, agar para penghuni bisa menikmati keindahan sunset tanpa harus pergi jauh. 

Selain itu, rumah di Bali yang mengusung konsep ini juga dicirikan dengan dominasi warna netral serta furnitur simpel, sehingga menjadikan ruangan di dalamnya tampak lebih lapang dan ideal sebagai tempat berkumpul bareng keluarga atau teman. Apabila kamu ingin memiliki rumah di Bali dengan tampilan yang estetik namun bisa memenuhi kebutuhan, maka inspirasi yang satu ini bisa jadi jawabannya.


3. Rumah Rustic dengan Sentuhan Tradisional

Rumah di Bali yang rustic dengan sentuhan tradisional. (c) jrstock1/Depositphotos.com

Rumah rustic yang menggabungkan elemen tradisional Bali dengan desain modern juga bukan pilihan yang buruk. Desain rumah di Bali ini nyatanya mampu menciptakan suasana yang hangat dan nyaman bagi para penghuninya. Penggunaan material alami seperti kayu jati dan atap alang-alang pada rumah di Bali bahkan bisa memberikan nuansa autentik khas Pulau Dewata. Ditambah dengan dekorasi yang kental akan budaya lokal, rumah ini pasti mampu menawarkan pengalaman bersantai yang berbeda.


4. Rumah di Tepi Pantai

Siapa yang bisa menolak daya tarik memiliki rumah di tepi pantai? Dengan suara deburan ombak yang menenangkan dan angin sepoi-sepoi yang menyegarkan, rumah di Bali ini menjadi tempat paling ideal untuk bersantai dan menenangkan pikiran! 

Plus, penggunaan desain terbuka dan balkon luas juga memungkinkan kamu untuk menikmati panorama laut setiap waktu. Bayangkan duduk santai di kursi pantai, dengan ditemani secangkir minuman segar di tangan, sambil menyaksikan matahari terbenam yang memukau, momen seperti ini pasti bikin hati berbunga-bunga! Dengan memiliki rumah di Bali semacam ini, setiap detik tentunya terasa seperti liburan yang nggak berujung!

Bagaimana? Sudah menemukan ide rumah di Bali yang sesuai dengan keinginanmu? Nah, biar makin gampang dalam memiliki hunian idaman di Bali, kamu bisa banget menggunakan KPR BRI yang punya banyak keunggulan. 

Dengan pengajuan yang cepat dan praktis, KPR BRI siap membantu kamu mewujudkan impian memiliki rumah di Bali! Jangka waktu pinjaman yang bisa mencapai 20 tahun juga memberikanmu lebih banyak fleksibilitas. Ditambah lagi, suku bunga yang kompetitif dan biaya kredit yang lebih ramah di kantong membuat prosesnya semakin bikin tenang. Selain itu, untuk alternatif rumah di Bali lainnya beserta kalkulasi penghitungan KPR, kamu bisa mencari di Homespot BRI.

Jadi siap untuk meraih rumah impian di Bali? 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya