Pelantikan Prabowo-Gibran Akan Dimeriahkan 13 Panggung Hiburan di Jalan Sudirman-Thamrin

Pihak kepolisian baik dari Mabes Polri, Polda Metro Jaya, hingga Polres jajaran pun menyiapkan segala bentuk pengamanan, khususnya di tujuh kawasan

oleh Nanda Perdana Putra diperbarui 18 Okt 2024, 12:49 WIB
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menghadiri debat Pilpres 2024 di Kantor KPU, Jakarta Pusat, Selasa (12/12/2023) malam. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Momen pelantikan Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) Terpilih, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Minggu, 20 Oktober 2024 nanti akan dimeriahkan dengan panggung hiburan di sepanjang Jalan Sudirman-Thamrin.

“Ada 13 panggung sepanjang ruas Sudirman-Thamrin,” tutur Kapolres Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro kepada wartawan, Kamis (17/10/2024).

Menurutnya, waktu pelaksanaan panggung hiburan tersebut bervariasi. Tercatat, akan ada yang sudah memulai sejak pagi, sejak pukul 10.00 WIB, atau pun baru mulai pukul 14.00 WIB.

“Itu semuanya ada waktunya,” jelas dia.

Pihak kepolisian baik dari Mabes Polri, Polda Metro Jaya, hingga Polres jajaran pun menyiapkan segala bentuk pengamanan, khususnya di tujuh kawasan. Secara rinci, lokasi tersebut antara lain sektor Monas, sektor DPR, hingga sektor Sudirman-Thamrin.

“Kemudian ada juga kawasan akomodasi para tamu-tamu negara, kemudian ada 12 halte MRT, serta tujuh stasiun yang menjadi objek pengamanan dari kegiatan pelantikan presiden dan wakil presiden. Kami akan terus berkoordinasi dengan jajaran TNI karena ada Presiden Terpilih, di mana Ring 1 adalah menjadi tanggung jawab TNI,” ungkapnya.

 


Persiapan

Sampai dengan hari ini, sambung Susatyo, seluruh gladi telah terlaksana, baik gladi perjalanan, pengamanan, dan lainnya. Agar tidak terjadi kepadatan, Polres Jakarta Pusat pun menyiapkan personel untuk mengatur alur pejalan kaki.

“Kalau di Lantas, bagaimana mengatur alur kendaraan. Kami akan mengatur untuk alur orang agar pada saat nanti menyaksikan panggung hiburan, kemudian nanti para tamu-tamu negara, VIP, VVIP melintas, juga bisa tetap aman,” Susatyo menandaskan.

 


Polisi Terapkan Skala Prioritas Pengguna Jalan Selama Pelantikan Presiden-Wapres

Polisi akan menerapkan pengaturan lalu lintas selama momen pelantikan Presiden Terpilih Prabowo Subianto dan Wakil Presiden (Wapres) Terpilih Gibran Rakabuming Raka di Gedung DPR MPR RI, pada Minggu, 20 Oktober 2024.

Hal itu dilakukan di sejumlah ruas jalan, khususnya Jalan Sudirman-Thamrin yang nantinya bersifat situasional sambil memperhatikan skala prioritas.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman menyampaikan, agenda car free day atau CFD di Jalan Sudirman-Thamrin akan ditiadakan. Sebab, Jalan Sudirman-Thamrin termasuk dari Istana Negara hingga Gedung DPR MPR RI dipersiapkan untuk aktivitas presiden hingga para tamu kenegaraan.

“VVIP, baik jalur Presiden Terpilih maupun Presiden Pak Jokowi yang nantinya akan melintas di jalur Sudirman-Thamrin. Tentunya aktivitas masyarakat khususnya pengguna kendaraan bermotor ini akan sedikit terganggu,” tutur Latif kepada wartawan, Kamis (17/10/2024).

“Sehingga kami akan memberlakukan skala prioritas,” sambungnya.

Dia pun meminta maaf kepada seluruh masyarakat, khususnya yang melaksanakan aktivitas di Jalan Sudirman-Thamrin dan sekitarnya lantaran nantinya terdampak pengaturan lalu lintas.

“Mungkin pada saat jam-jam perjalanan tamu VVIP karena ada banyak kepala negara yang akan hadir, tentunya kita juga menghormati tamu tersebut, akan kita utamakan tamu tersebut untuk melewati Jalan Sudirman-Thamrin,” jelas dia.

Latif merinci, pengalihan arus lalu lintas juga akan diberlakukan antara lain di kawasan Harmoni, Patung Kuda, Bundaran HI, Lingkar Semanggi, termasuk Bundaran Senayan. Dengan tidak adanya CFD, penggunaan kendaraan bermotor di Jalan Sudirman-Thamrin akan berjalan normal.

“Jadi masyarakat yang istilahnya aktivitas biasa, akan sedikit kami kalahkan. Jadi sekali lagi kami memohon maaf,” Latif menandaskan.

 

Infografis Jurus Pemerintahan Prabowo - Gibran Capai Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya