Moon Geun Young Jawab Kecemasan Penggemar soal Kesehatannya

Tahun 2017 lalu, Moon Geun Young diketahui menjalani empat operasi pada tahun 2017 karena sindrom kompartemen akut.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 22 Okt 2024, 19:00 WIB
Tahun 2017 lalu, Moon Geun Young diketahui menjalani empat operasi pada tahun 2017 karena sindrom kompartemen akut. (Foto: Netflix)

Liputan6.com, Seoul - Lama tak terdengar kabarnya, Moon Geun Young diterpa spekulasi kurang sedang tentang kesehatannya. Apalagi, ia sempat tak banyak beredar setelah menjalani prosedur operasi beberapa tahun lalu. 

Kini ia comeback lewat drakor Hellbound 2, sekaligus ingin meluruskan isu yang menerpa dirinya."Aku memperhatikan banyak orang mencemaskann kesehatanku, dan aku sungguh bersyukur karenanya," kata sang aktris dalam media sosialnya, dilansir dari Korea Times, Selasa (22/10/2024).

Ia menambahkan, "Aku sudah sembuh dengan sempurna, dan sekarang sudah sangat sehat."

Bintang film Korea A Tale of Two Sisters ini juga menjelaskan soal perubahan fisiknya yang makin berisi. "Meski berat badanku sedikit naik, aku sekarang sedang melakukan diet dan setiap hari melihat video-videoku yang jujur secara  brutal. Jadi, ketimbang mencemaskan kesehatanku, kumohon dukung kesuksesan dietku," kata dia.

Tahun 2017 lalu, Moon Geun Young diketahui menjalani empat operasi pada tahun 2017 karena sindrom kompartemen akut, kondisi yang menyebabkan nyeri otot dan saraf. Kala itu, dia terpaksa batal tampil dalam teater drama "Romeo and Juliet" untuk fokus pada perawatannya. 

 


Comeback Lewat Hellbound 2

Moon Geun Young. (Netflix via Instagram/ aka_moons)

Akting Moun Geun Young sendiri akan comeback pada 25 Oktober mendatang lewat drakor Hellbound 2. Dalam konferensi pers drakor ini yang digelar di Korea Selatan pada Senin (21/10/2024), Moon Geun Young menceritakan transformasi totalnya sebagai karakter Miss Sunshine di drakor ini.

“Saya tampil sebagai seorang yang fanatik tentang agama,” tuturnya, diwartakan Celeb Confirmed.

Ia meneruskan, “Saya selalu tertarik dan antusias dengan peran baru. Namun, kesempatan itu tidak selalu ada, dan ini membuatku terus menginginkannya. Jadi, ketika sutradara Yeon (Sang Ho) menawari saya karakter yang begitu memikat, saya menerimanya dengan senang hati.”


Makeup Manglingi di Hellbound 2

Moon Geun Young di Hellbound 2. (Netflix via Instagram/ aka_moons)

Selain karakternya yang unik, dalam drakor ini kostum dan makeup bintang My Little Bride ini sangat intens, dan sangat manglingi.

“Riasannya begitu intens sehingga saya tidak dikenali, dan staf jadi bingung terus. Saya ingat mereka mencariku, padahal saya berada tepat di depan mereka, bikin semua orang tertawa,” tuturnya.


Sinopsis Hellbound 2

Hellbound 2 sendiri memiliki setting berjarak delapan tahun dari serial perdananya. Selama rentang waktu ini, dunia makin chaos, dengan fraksi Arrowhead yang dipimpin Miss Sunshine tumbuh makin kuat. Hingga akhirnya Jung Jin Soo (Kim Sung Cheol), kembali di tempat yang sama dengan lokasinya saat ditarik ke neraka. 

Sementara itu, New Truth Society diam-diam melindungi individu lain yang bangkit kembali, Park Jung Ja (Kim Shin Rok). Ketua Kim Jung Chil (Lee Dong Hee) dan kepala urusan politik, Lee Soo Kyung (Moon So Ri), berencana untuk menggunakannya untuk membangun doktrin baru.

Pada saat yang sama, Min Hye Jin berjuang keras melawan New Truth Society dan Arrowhead.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya