Wakil Presiden Republik Indonesia Gibran Rakabuming Raka saat meninjau uji coba program makan bergizi gratis di SMPN 270 Jakarta, Rabu (23/10/2024). (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Saat meninjau uji coba program makan bergizi gratis di SMPN 270 Jakarta, Wapres Gibran Rakabuming Raka didampingi Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Dalam uji coba tersebut menu makanan yang disediakan yakni nasi, ayam teriyaki, perkedel kentang, sayur capcay, jeruk, dan susu. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Total harga per paket makanan tersebut sebesar Rp23.000. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Paket makanan tersebut telah melalui proses uji klinis dan standar kesehatan. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Saat meninjau, Gibran berkeliling ke meja anak-anak dan mengajak beberapa anak berbincang ringan. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Diketahui, program makan bergizi gratis merupakan salah satu program yang dijanjikan Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka saat berkampanye. (Liputan6.com/Herman Zakharia)