Liputan6.com, Jakarta - Momen pelantikan AHY sebagai menteri, jadi kesempatan Almira Yudhoyono untuk menyambangi lagi pohon yang ditanam oleh neneknya, Ani Yudhoyono di Istana Merdeka. Pohon tersebut kini berusia seperti putri semata wayang Annisa Pohan dan Agus Harimurti Yudhoyono yang sudah menginjak remaja.
"Ketika mendampingi bapaknya dilantik, Aira sempat mampir menengok Pohon “Kenari Aira” yang berada di halaman istana. Pohon tersebut ditanam oleh Ibu Ani Yudhoyono 16 tahun lalu tepatnya ketika Aira lahir," tulis Annisa Pohan di keterangan foto yang diunggah pada Rabu, 24 Oktober 2024.
Advertisement
Annisa bercerita bahwa mertuanya itu punya kebiasaan untuk menanam pohon di setiap kelahiran cucunya, sehingga bisa ikut menghijaukan dunia dan merawatnya sebagai representsi merawat bayi yang lahir dan memantau pertumbuhan dan perkembangannya. Tak disangka, Annisa menyebut bahwa sekarang bibit Pohon tersebut sudah tinggi menjulang seperti aira juga yang sudah tinggi dan berubah menjadi gadis remaja.
"Sungguh Ibu Ani sangat memikirkan hal-hal baik sampai sedetail-detailnya, setiap melihat pohon ini selalu membuat hati hangat sambil mengenang beliau yang banyak sekali ide dan sumbangsihnya untuk negara," sambung Annisa.
Tampak pada slide pertama Almira berfoto dengan kedua orangtuanya di depan pohon tersebut. Kemudian ada unggahan foto laman saat Ani Yudhoyono menanam pohon tersebut dan foto lainnya yang menunjukkan seberapa tinggi pohon tersebut. Lalu Almira ikut berpose di plakat yang menuliskan bahwa pohon tersebut ditanam oleh neneknya pada 17 Agustus 2008.
Warganet Doakan Ani Yudhoyono
Unggahan tersebut mendapat tanggapan para pengikut Annisa Pohan. Mereka berkomentar, "real anak tunggal kaya raya bibit bebet bobot jelas ya airaaa."
"Masya Allah. Sungguh sangat menginspirasi 😍 Al fatihah untuk almh. Ibu negara , ibu ani yudhoyono 😍 🤲🏻," balas yang lain. "Ibu presiden panutan, sederhana bersahaja…♥️♥️♥️ alfatiha untuk memo," tulis warganet.
"Pohon kenari itu pun tumbuh besar nya seperti kamu "Aira"❤️ Alfatihah untuk memo Alm Bu Hj Ani Yudhoyono🥺," tambah warganet. "@ Alfatehah utk Almh Memo ya Aira.semoga kenang an itu tdk ad putus.Insya Allah pp AHY bisa menjd RI seperti Pepo.salam santun tu pepo," sambung warganet lain.
"Pahala sedekah terpanjang.. salah satunya adl menanam pohon, alfatihah utk ibu ani..," tulis warganet. "Masyallah... Begitu sejuk dipandang pohon Aira...dedikasi beliau untuk Negara Sudah tidak diragukan lagi, isnyallah pohon membawa kesejukan untuk semua penghuni istana... Alfateha untuk Ibu Hj. Ani," tulis warganet.
Advertisement
Annisa Pohan dan Keluarga Nyekar ke Makam Ani Yudhoyono
Mengutip dari kanal Showbiz Liputan6.com, Menko Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan RI, Agus Harimurti Yudhoyono atau yang akrab disapa AHY bersama istri, Annisa Pohan, mendatangi Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata Jakarta Selatan, untuk nyekar.
Seperti diketahui, ibunya, Ani Yudhoyono meninggal dunia pada 1 Juni 2019 lalu jenazahnya dimakamkan di TMP Kalibata Jakarta. AHY dan Annisa Pohan mengajak putrinya, Almira Tunggadewi. Mantan Presiden RI, SBY, Edhie Baskoro Yudhoyono, bersama istri dan anak-anak juga hadir ikut nyekar.
Ziarah dilakukan sehari setelah AHY dilantik Presiden Prabowo Subianto sebagai Menko Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan RI. "Bersama dengan Pak SBY, @annisayudhoyono, @ibasyudhoyono, @ruby_26, anak-anak, dan para sahabat kami berziarah dan mendoakan Memo yang telah berada taman keabadian," tulis AHY di akun Instagram terverifikasi, Rabu, 23 Oktober 2024.
Walau telah lima tahun mangkat, bagi AHY, semangat mendiang Ani Yudhoyono selamanya menetap di hati dan pikirannya. Sebagai anak, ia tak bisa melupakan didikan dan nasihat Ani Yudhoyono.
“Memo, Insyaallah segala didikan dan nasehat Memo kepada kami semua akan kami ingat dalam menjalankan tugas dan pengabdian baru kami di mana pun dan sampai kapan pun,” AHY menyambung.
SBY Sangat Setia dengan Ani Yudhoyono
Menyertai sejumlah potret nyekar makam Ani Yudhoyono, AHY yakin ibunda telah bahagia di dunianya yang baru. Tak ada lagi yang bisa dilakukan AHY dan keluarga besar SBY selain mengirim doa terbaik.
“Semoga Memo bahagia di dunianya yang baru dan bahagia. Amin Ya Rabbalalamin. Al-Fatihah,” pungkas AHY. Sehari sebelumnya, AHY mengunggah video momen mengunjungi TMP Kalibata Jakarta Selatan.
Rasa cinta dan kesetiaan SBY pada Ani Yudhoyono terlihat begitu besar. SBY selalu ada di samping saat Ani Yudhoyono terbaring lemah.
Sang suami beserta kedua anak dan menantu bergantian mendampingi wanita yang akrab disapa Memo itu. Almarhumah dikenal sebagai sosok tegar. Bahkan dirinya dengan tegas mengungkapkan bahwa ia tak akan menyerah melawan penyakitnya.
Bukan hanya itu, jauh sebelum dirinya terbaring di rumah sakit, Almarhumah juga lekat dengan dedikasinya mendukung suami. Seperti diketahui, dirinya tak pernah lelah mendampingi di sisi SBY dalam memimpin Tanah Air selama dua periode berturut-turut.
Tak heran almarhumah begitu dikenang masyarakat Indonesia bahkan hingga akhir hayatnya. Di mata suaminya sendiri, Ani Yudhoyono adalah sosok istri, ibu, sekaligus nenek terbaik yang menemaninya selama 43 tahun ini.
Advertisement