Rachel Gupta dari India Rebut Mahkota Miss Grand International 2024, Nova Liana Masuk 10 Besar

Rachel Gupta menjadi orang India pertama yang meraih gelar Miss Grand International. Sementara, wakil Indonesia Nova Liana menempati urutan ke-6 di Miss Grand International 2024.

oleh Maheza Nurmiagita diperbarui 26 Okt 2024, 08:11 WIB
Rachel Gupta dari India Memenangkan Gelar Miss Grand International 2024 (dok. Instagram @missgrandinternational/https://www.instagram.com/p/DBjojEET7iO/?hl=en&img_index=1/Dinny Mutiah)

Liputan6.com, Jakarta - Rachel Gupta menjadi orang India pertama yang memenangkan gelar Miss Grand International 2024. Pengumuman itu disampaikan di malam final Miss Grand International pada Jumat, 25 Oktober 2024, di Bangkok. Perempuan setinggi 1,78 meter itu meneruskan langkah pendahulunya, Miss Grand International 2023 Luciana Fuster asal Peru.

Sementara, empat finalis di lima besar lainnya adalah CJ Opiaza asal Filipina (runner up 1), Thae Su Nyein dari Myanmar (runner up 2), Talita Hartimann dari Brasil (runner up 3), dan Safietou Kabengele (runner up 4). Dalam kesempatan itu, langkah wakil Indonesia Nova Liana terhenti di babak 10 besar.

Jawaban perempuan India yang berprofesi sebagai model itu dianggap mengesankan dewan juri. Ia disodori pertanyaan soal permasalahan paling kritis di dunia saat ini yang perlu diselesaikan dan solusi yang diusulkan.

Rachel menjawab, "Para hadirin, di setiap sudut dunia, perang dan kekerasan meninggalkan bekas yang melampaui generasi, menciptakan siklus rasa sakit dan kebencian. Tetapi hari ini, saya berdiri di depan kalian untuk mengatakan bahwa siklus ini bisa dihentikan. Kita harus terlebih dahulu menerima kekuatan empati. Kita harus mendengarkan suara mereka yang berjuang dan memahami rasa sakit mereka sebagai milik kita sendiri." 

"Hanya dengan begitu para pemimpin kita bisa mulai menghargai diplomasi daripada penghancuran. Saya juga berpikir sudah saatnya kita menerima keberagaman kita karena perbedaan kita menyatukan kita dan membuat kita lebih kuat. Saatnya bagi kita untuk memahami bahwa bersama-sama kita lebih kuat, dan melalui pendidikan anak-anak, kita bisa membuat dunia menjadi tempat yang lebih aman dan beragam. Mari kita berjanji hari ini untuk mendukung perdamaian dunia," tambahnya.


Prestasi Nova Liana di Miss Grand International 2024

Rachel Gupta dari India Memenangkan Gelar Miss Grand International 2024 (dok. Instagram @missgrandinternational/https://www.instagram.com/p/DBjojEET7iO/?hl=en&img_index=1/Dinny Mutiah)

 

Mengutip Marca.com, kontes kecantikan yang telah diselenggarakan sejak 11 tahun lalu semestinya bertempat di Kamboja. Namun karena beragam masalah organisasional, lokasi venue dipindahkan ke Bangkok di menit-menit terakhir.

Di ajang tersebut, wakil Indonesia Nova Liana tidak berhasil menembus lima besar. Meski begitu, ia berhasil membawa pulang sejumlah penghargaan, yaitu 5th Runner Up Miss Grand International 2024, Charming by Chat Cosmetic, dan Miss Popular Vote.

Ivan Gunawan selaku National Director Yayasan Dunia Mega Bintang yang memegang lisensi penyelenggaraan Miss Grand International Indonesia mengapresiasi capaian anak didiknya. "Congratulations Miss Grand Indonesia 2024 @valdeznova for the achievement on Miss Grand International 2024," tulisnya di Instagram.

Kontes itu dibuat oleh Nawat Itsaragrisil dan saat ini lisensinya dimiliki oleh Miss Grand International Organization Ltd. Kontes ini bertujuan untuk mempromosikan perdamaian dan menghentikan perang di seluruh dunia, dengan slogan "Hentikan Perang dan Kekerasan".

Selama bertahun-tahun, kontes ini telah berkembang menjadi salah satu kontes kecantikan paling bergengsi di dunia. Kontes ini telah mendapatkan popularitas dan menarik kontestan dari seluruh dunia. Miss Grand International kini dikenal dengan formatnya yang unik, yang berfokus pada kecantikan, kecerdasan, dan keterampilan advokasi para kontestan.


Daftar Pemenang Country

Foto Rachel Gupta (dok Instagram @missgrandinternational @_rachelgupta/https://www.instagram.com/p/DBjzmWXT1rT/?igsh=cHF0dnV4bm5ra2pt/Maheza Nurmiagita)

Setelah pembukaan acara pada malam grand final Miss International 2024, MC acara tersebut, Matthew Dean mengumumkan 20 kontestan yang memenangkan Country's Power of the Year Award, dan otomatis masuk ke Top 20. Saat itu, nama Miss Grand Thailand disebutkan pertama. Berikut daftar kontestan yang masuk ke Top 20:

1. Malin Chara Anan Miss Grand Thailand

2. Maria Angelica Valero Aponte Miss Grand Colombia

3. Samantha Catherine Keaton Miss Grand US Virgin Islands

4. Melisha Lin Miss Grand Malaysia 

5. Tania Estrada Quezada Miss Grand Mexico

6. Tokyo Gonzalo Miss Grand Guatemala

7. Giulia Zanoni Miss Grand El Salvador

8. Safietou Kabengele Miss Grand Prancis

9. Akisha Albert Miss Grand Curacao

10. Susana Lucia Medina Miss Grand Spain

11. Sharon Capo Miss Grand Paraguay

12. Luma Naomi Siguemitu Miss Grand Jepang

13. Talita Hartimann Miss Grand Brazil

14. Rachel Gupta Miss Grand India

16. Amy Viranya Berry Miss Grand United Kingdom

17. Maria felix Miss Grand Dominican Republic

18. Nova Liana Miss Grand Indonesia

19.  Christine Juliane Opiaza Miss Grand Filipina

20. Thae Su Nyein Miss Grand MyanmarArlette rujel Miss Grand Peru


Nova Liana Bawa Kostum Nasional Rumah Makan Padang

Nova Liana Miss Grand Internasional Tampil Memukau saat Preliminary Night dan National Kostum. [dok. Nova Liana]

 

Sebelumnya, Nova Liana mencuri perhatian dunia dalam ajang Miss Grand International 2024 yang diadakan di Kamboja dan Thailand pada 3 hingga 25 Oktober 2024. Gadis asal Sumatera Selatan ini tampil gemilang di setiap tahap kompetisi, terutama saat sesi National Costume Competition yang dihelat pada Minggu, 20 Oktober 2024, di MGI Hall, Bangkok, Thailand.

Dalam kompetisi kostum nasional tersebut, perempuan berusia 23 tahun tampil anggun dengan kostum nasional bertema "The Royal Flavors of Payakumbuah". Kostum tersebut dirancang khusus oleh Annisa Banyuwangi, terinspirasi dari kekayaan tradisi kuliner Minangkabau yang terkenal dengan hidangan Padang yang kaya rasa.

Kostum ini didesain menyerupai hidangan yang disajikan di atas nampan besar, menggambarkan kebesaran dan kemewahan kuliner khas Indonesia. Kostum "The Royal Flavors of Payakumbuah" bukan hanya sebuah pakaian, melainkan sebuah simbol kebanggaan budaya. Ivan Gunawan menyebut desain ini sebagai bentuk dedikasi untuk mempromosikan Indonesia di mata dunia.

"National Costume bukan sekadar kompetisi busana. Ini adalah cara untuk memperkenalkan budaya kita, termasuk makanan Padang yang grande dan sangat Indonesia. Saya berharap Nova bisa menceritakan kepada kontestan lain bahwa ini adalah masakan Padang, salah satu kuliner khas Indonesia yang luar biasa. Silakan datang ke Indonesia untuk mencicipinya," kata Ivan.

Infografis Fakta-Fakta Menarik tentang Fashion. (Liputan6.com/Triyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya