Wajib Dicoba, Ini Deretan Kuliner Kaki Lima Legendaris di Bandung

Deretan kuliner kaki lima legendaris ini patut dicoba saat berkunjung ke Kota Kembang.

oleh Switzy Sabandar diperbarui 27 Okt 2024, 14:00 WIB
Cilor (jktinstafood/instagram.com)

Liputan6.com, Bandung - Seiring berkembangnya zaman, berpengaruh juga terhadap variasi kuliner yang lebih modern. Namun di tengah gempuran kuliner masa kini tersebut, Bandung masih memiliki beberapa kuliner kaki lima legendaris yang masih eksis hingga sekarang.

Deretan kuliner kaki lima legendaris ini patut dicoba saat berkunjung ke Kota Kembang. Mengutip dari indonesia.travel, berikut deretan kuliner kaki lima Bandung:

1. Bubur Ayam Gibbas

Bubur Ayam Gibbas berlokasi di Jalan Kebon Jati 187, Bandung. Selain menyajikan bubur ayam gurih dan enak, tempat makan ini juga dikenal dengan porsinya yang besar.

Selain itu, harga murah yang ditawarkan juga menjadi daya tarik tersendiri. Bubur ayam dengan suwiran ayam melimpah ini sangat cocok menjadi menu sarapan. Akan lebih nikmat jika ditambah kerupuk, telur, ataupun sate hati ayam.

2. Ceu Mar

Berlokasi di Jalan Banceuy, Braga, Bandung, Ceu Mar menawarkan menu makan malam yang menggoyang lidah. Ceu Mar adalah warung makan prasmanan yang menyediakan berbagai macam makanan khas Sunda, mulai dari tempe goreng, tahu goreng, telur goreng pedas, teri asin, ayam panggang, gulai daging, dan masih banyak lagi.

Tak hanya wisatawan, tempat makan ini juga menjadi incaran warga lokal sejak dulu. Sudah ada sejak 1974, tak heran jika warung ini menjadi salah satu destinasi kuliner legendaris di Kota Bandung.

 

Simak Video Pilihan Ini:


Cireng Cipaganti

3. Cireng Cipaganti

Cireng Cipaganti berlokasi di Jalan Cipaganti 305, Bandung. Lokasinya dekat dengan Kantor Pos. Dari deretan cireng yang ada di Bandung, Cireng Cipaganti adalah yang paling populer.

Cireng merupakan jajanan khas Bandung yang dibuat dari campuran tepung tapioka dan kanji. Cireng diolah dengan cara digoreng dan dilumuri saus bumbu kacang.

Cireng memiliki rasa gurih dengan tekstur kenyal. Cireng Cipaganti memiliki berbagai varian rasa, mulai dari sosis, abon, kornet, hingga keju. Selain menjual versi matang, tempat ini juga menjual cireng mentah untuk dijadikan oleh-oleh.  

4. Nasi Bistik Astana Anyar

Nasi Bistik Astana Anyar berlokasi di Jalan Astana Anyar 264, Bandung. Menu yang paling populer di sini adalah nasi goreng bistik.

Kata bistik sebenarnya berasal dari beef steak. Namun, tidak untuk bistik yang satu ini.

Nasi bistik ala Astana Anyar sama sekali tidak menggunakan daging sapi, melainkan bistik ayam. Dalam seporsi nasi goreng bistik berisi nasi goreng dengan potongan bistik ayam yang disajikan bersama potongan sayuran rebus dan kentang goreng. Menu lain yang tak kalah nikmat di sini adalah nasi jamur dan capcay.

(Resla)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya