Beasiswa AKHLAK BUMN Bidik 2.800 Anak TNI dan Polri Berprestasi

Kepala Divisi TJSL & ESG Indonesia Re, Mardian Adhitya menerangkan hari ini pihaknya Indonesia Re memberikan bantuan beasiswa pendidikan di dua provinsi yaitu Yogyakarta dan Banten dengan jumlah bantuan beasiswa sebesar Rp5 juta per anak.

oleh Kukuh Setyono diperbarui 28 Okt 2024, 20:59 WIB
Seremoni penyerahan beasiswa AKHLAK BUMN di Yogyakarta. Digagas oleh 38 BUMN, beasiswa ini membidik 2.800 Anak TNI/Polri berprestasi. (Dok Indonesia Re)

Liputan6.com, Yogyakarta - 2.800 anak-anak dari anggota TNI/Polri berprestasi yang tersebar di 34 provinsi resmi mendapatkan beasiswa Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, Kolaboratif (AKHLAK BUMN) yang digagas 38 Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Tahun disalurkan beasiswa sebesar Rp5 juta per anak.

Di Daerah Istimewa Yogyakarta, penyaluran beasiswa seremoni penyerahan beasiswa dilangsungkan di Gedung Wisma Adisucipto, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta, yang dihadiri perwakilan keluarga dari TNI AD, AL, AU, dan POLRI, Senin (28/10/2024).

Penyerahan beasiswa AKHLAK BUMN dilakukan PT Reasuransi Indonesia Utama (Persero) atau Indonesia Re berkolaborasi dengan PT Jasa Marga (Persero) Tbk dan Perum Peruri dalam pelaksanaan Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) BUMN, khususnya Program Bantuan Pendidikan Perguruan Tinggi bagi Putra/Putri TNI POLRI.

Kepala Divisi TJSL & ESG Indonesia Re, Mardian Adhitya menerangkan hari ini pihaknya Indonesia Re memberikan bantuan beasiswa pendidikan di dua provinsi yaitu Yogyakarta dan Banten dengan jumlah bantuan beasiswa sebesar Rp5 juta per anak.

“Program ini merupakan salah satu upaya Indonesia Re mendukung percepatan pendidikan rakyat Indonesia secara merata, sejalan dengan tujuan untuk meningkatkan peran kebudayaan dalam pembangunan dan kontribusi Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) terhadap pembangunan nasional,” katanya.

Bantuan pendidikan ini diharapkan dapat membantu putra/ putri TNI POLRI berprestasi melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi. Sehingga turut berkontribusi pada peningkatan derajat kesehatan, kualitas hidup dan reformasi ketenagakerjaan di Indonesia.

Indonesia Re, disebut Mardian bangga dapat berpartisipasi dalam program ini. Bantuan ini merupakan wujud nyata dari komitmen perusahaannya terhadap peningkatan kualitas pendidikan dan penguasaan IPTEK di kalangan generasi muda, terutama bagi keluarga TNI POLRI yang berjasa besar menjaga keamanan dan stabilitas nasional.

“Kami berharap bantuan ini dapat memotivasi para penerima untuk berprestasi dan berkontribusi pada pembangunan bangsa,” ujarnya.

Program ini juga mencerminkan komitmen Indonesia Re terhadap pembangunan ekonomi berkelanjutan, yang meliputi percepatan industri, pengentasan kemiskinan, pemerataan kesempatan usaha, serta pembangunan infrastruktur yang merata dan terintegrasi.

Melalui kolaborasi dengan berbagai BUMN, Indonesia Re terus berperan dalam memastikan pemerataan pembangunan wilayah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat, termasuk dalam bidang pendidikan.

Selain itu, bantuan ini juga sejalan dengan pemantapan ketahanan nasional dan penguatan tata kelola pemerintahan yang baik, mendukung demokrasi substantif, reformasi kelembagaan. Diharapkan bantuan pendidikan ini akan memberikan manfaat besar bagi para penerima.

Sekaligus memperkuat hubungan antara BUMN dan masyarakat, khususnya keluarga besar TNI POLRI, dalam menciptakan masa depan yang lebih baik dan berkelanjutan.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya