Jadwal BRI Liga 1 2024/2025, 3-6 November: PSBS Biak vs Bali United

BRI Liga 1 2024/2025 terus menggulirkan pekan ke-10. Salah satu laga mempertemukan PSBS Biak dengan Bali United FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu (3/11/2024).

oleh Salma Sophiatunnisa diperbarui 03 Nov 2024, 11:00 WIB
BRI Liga 1 (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Jakarta - BRI Liga 1 2024/2025 terus menggulirkan pekan ke-10. Salah satu laga mempertemukan PSBS Biak dengan Bali United FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu (3/11/2024).

Bali United membuktikan keeksistensiannya dengan konsisten menempati papan atas klasemen sementara. Mereka baru saja digeser Borneo FC dan Persebaya Surabaya yang bertanding terlebih dahulu. 

Namun, pasukan Stefano Cugurra 'Teco' bisa kembali mengamankan posisi teratas jika menaklukkan PSBS Biak. "Kami harus hati-hati, harus respek sama lawan. PSBS sudah lama main di Liga Indonesia dan beberapa pemainnya berpengalaman,” kata Teco pada jumpa pers sebelum pertandingan.

Sementara itu, pemain Bali United Kadek Agung mengaku siap mempersembahkan permainan terbaik untuk merebut kemenangan. Ia berjanji mengikuti instruksi tim pelatih di lapangan untuk menghadapi tim lawan dengan julukan Badai Pasifik itu.

“Untuk persiapan kami serahkan kepada pelatih. Saya sebagai pemain mengikuti instruksi pelatih dan menjalani semampunya,” katanya.

 

Selain duel ini, simak jadwal BRI Liga 1 selengkapnya di halaman berikut:


Jadwal Pekan 10 BRI Liga 1 2024/2025

Kalahkan Persis Solo, Bali United FC Makin Merangsek Posisi 2 Klasemen Liga 1 (Dewi Divianta/Liputan6.com)

PSBS Biak vs Bali United (Minggu, 03/11/2024) pukul 15.30 WIB

Persis Surakarta vs PSS Sleman (Minggu, 03/11/2024) pukul 19.00 WIB

Persita Tangerang vs Malut United (Senin, 04/11/2024) pukul 15.30 WIB 

PSM Makassar vs Persik Kediri (Senin, 04/11/2024) pukul 19.00 WIB

Persija Jakarta vs Madura United (Rabu, 06/11/2024) pukul 19.00 WIB


Persaingan BRI Liga 1

BRI Liga 1. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya