Liputan6.com, Bandung - Kota Bogor merupakan salah satu daerah di Indonesia yang dijuluki sebagai kota hujan. Daerahnya juga terkenal sebagai destinasi wisata karena mudah diakses dari pusat kota Jakarta dan memiliki segudang wisata menarik.
Selain itu, kota Bogor terkenal karena iklimnya yang sejuk dan menyimpan keindahan alam yang tidak biasa. Kota ini memiliki beragam aktivitas menarik yang aman, edukatif, hingga menghibur para wisatawan.
Advertisement
Tidak sedikit tempat rekreasi di Bogor menawarkan aktivitas seru untuk diikuti oleh keluarga besar khususnya anak-anak. Misalnya saja di Kebun Raya Bogor terkenal sebagai destinasi wisata dengan area hijau yang luas dan penuh edukasi.
Pasalnya, anak-anak bisa mengenali sejumlah jenis tanaman hingga bersantai di spot foto yang menarik. Kemudian juga anak-anak bisa merasakan nuansa piknik yang lebih seru atau sekedar menikmati udara segar sambil bermain.
Sementara itu, di daerah Kabupaten Bogor juga terdapat tempat rekreasi menarik yang dikenal dengan nama “Nicole’s River Park”. Tempat wisata tersebut terkenal sebagai destinasi berlibur keluarga karena menawarkan pengalaman bermain yang seru.
Melansir dari media sosial resminya, Nicole’s River Park mempunyai spot berfoto Instagramable yang unik. Sebab, di tempat ini terdapat sejumlah miniatur landmark dari berbagai negara.
Anak-anak juga bisa bersenang-senang bermain wahana atau mendapatkan pengetahuan baru terkait ikon populer di luar negeri. Contohnya miniatur khas negara Jepang, Korea, Yunani, China, dan masih banyak lagi.
Daya Tarik Nicole’s River Park
Melansir dari beberapa sumber, Nicole’s River Park terkenal sebagai tempat wisata keluarga yang menawarkan spot berfoto menarik karena memiliki sejumlah replika atau miniatur landmark dari berbagai negara.
Kemudian para wisatawan juga bisa menikmati wahana menyenangkan seperti memasuki area mini zoo untuk melihat dan ikut bermain memberikan makanan kepada satwa yang tersedia di tempat tersebut.
Misalnya memberi makan burung hantu, ayam brahma, rusa tutul, kelinci, kambing, dan lain-lain. Wisatawan juga bisa membeli sejumlah sajian oleh-oleh seperti baju atau makanan ringan di area Brasco Factory Outlet dan Chocolaterie.
Selain itu, pengunjung juga bisa menyewa baju seperti Kimono atau princess untuk berfoto di area landmark yang menarik. Pengunjung juga bisa bermain wahana cangkir berputar, sky bike, jungkat jungkit, dan lain-lain.
Advertisement
Fasilitas di Nicole’s River Park
Nicole’s River Park mempunyai fasilitas yang lengkap sebagai tempat wisata keluarga. Diketahui tempat ini mempunyai area parkir yang luas serta memiliki fasilitas umum penting seperti musala hingga toilet.
Pengunjung juga bisa membeli oleh-oleh seperti makanan ringan atau baju di area Nicole’s Chocolaterie atau Factory Outlet. Tempat ini juga mempunyai area wahana bermain yang disukai oleh anak-anak.
Sementara itu, bagi wisatawan yang ingin beristirahat atau menikmati santapan makanan dan minuman bisa berkunjung ke area Restoran dan Cafe yang tersedia. Wisatawan juga dapat menyewa baju untuk berfoto di spot foto menarik.
Tentunya ketika menyewa baju terdapat area ganti yang bisa digunakan dan pengunjung bisa menikmati berfoto bersama teman, keluarga, atau pasangan.
Lokasi dan Rute ke Nicole’s River Park
Nicole’s River Park berlokasi di Jl. Raya Puncak, Cipayung Datar, Kec. Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Tempat wisata ini mempunyai jam buka setiap hari pukul 08.00 hingga 18.00 WIB.
Wisatawan yang berasal dari pusat kota Bogor bisa menempuh jarak sekitar 18,1 km atau 31 menit perjalanan. Kemudian wisatawan yang datang dari arah Stasiun Bogor harus menempuh jarak 19,1 km atau 46 menit perjalanan.
Sementara itu, dari pusat kota Jakarta wisatawan bisa menempuh perjalanan sekitar 66,7 km atau 1 jam 17 menit perjalanan. Adapun dari pusat kota Sukabumi menempuh perjalanan 57,8 km atau 1 jam 42 menit perjalanan.
Bagi wisatawan dari pusat kota Bandung bisa menempuh jarak sekitar 179 km atau 3 jam 7 menit perjalanan melalui Jl. Tol Purbaleunyi. Sedangkan dari jalan puncak bisa menempuh jarak 105 km atau 3 jam 23 menit perjalanan.
Advertisement