Kapolda Metro: Anggota Pakai Narkoba Akan Saya Pecat

Karyoto mengatakan TNI-Polri bersama dengan pemerintah daerah terkait tengah gencar-gencarnya melakukan pencegahan kasus narkoba hingga masuk ke tingkat sekolah-sekolah.

oleh Tim News diperbarui 06 Nov 2024, 15:22 WIB
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto mengatakan pemberantasan narkoba ini merupakan komitmen Polri dalam menindaklanjuti program 'Asta Cita' Presiden Prabowo Subianto. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto menyatakan akan menindak tegas anak buahnya sendiri bila kedapatan kasus narkoba. Ia bahkan tidak segan-segan akan memecat anak buahnya sendiri.

"Kami di Polda Metro cukup keras ada terlibat memakai saja (narkoba) akan saya PTDH (Pemberhentian Tidak Dengan Hormat)," tegas Karyoto saat konferensi pers pengungkapan kasus narkoba di Polda Metro Jaya, Rabu (6/11).

Karyoto mengatakan TNI-Polri bersama dengan pemerintah daerah terkait tengah gencar-gencarnya melakukan pencegahan kasus narkoba hingga masuk ke tingkat sekolah-sekolah. Tidak hanya tentag narkoba saja yang disosialisasikan, beberapa gangguan Kantibmas juga di edukasikan kepada para siswa.

"TNI Polri dengan pemerintah, sama-sama melakukan upaya dan kami pergi juga pergi ke sekolah-sekolah, memberitahu pemahman tentang narkoba, tentang tawuran dan tentang korupsi. Itu cara kami, dan dengan cara preemtif, antisipai agar dia mempunyai budaya," Jelas Karyoto.

 


Asta Cita Prabowo

Sebagaimana diketahui, saat ini Polri tengah gencar-gencarnya melaksanakan program Asta Cita besutan dari Presiden Prabowo Subianto. Dimana dalam program tersebut adalah untuk membentuk Indonesia emas tahun 2045 mendatang.

Dari salah satu program asta cita yang dilakukan oleh pihak Polri yakni menekankan dalam hal pemberantasan Narkoba hingga judi online.

Sumber: Rahmat Baihaqi/Merdeka.com

 

Infografis Jurus Pemerintahan Prabowo - Gibran Capai Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen. (Liputan6.com/Abdillah)

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya