Mitsubishi Fuso Masih Studi untuk Bisa Produksi Truk Listrik eCanter di Indonesia

PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi Mitsubishi Fuso Truck dan Bus Corporation (MFTBC) di Indonesia mengaku masih melakukan studi, untuk bisa melakukan produksi truk listriknya, eCanter

oleh Arief Aszhari diperbarui 14 Nov 2024, 18:12 WIB
Fuso eCanter di Bali. (Septian/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi Mitsubishi Fuso Truck dan Bus Corporation (MFTBC) di Indonesia mengaku masih melakukan studi, untuk bisa melakukan produksi truk listriknya, eCanter di Tanah Air.

Dijelaskan Director of Sales & Marketing Division KTB, Aji Jaya, untuk produksi lokal eCanter di Indonesia memang masih membutuhkan proses yang cukup panjang. Pasalnya, perusahaan asal Jepang ini, juga baru melakukan pemasaran truk listrik tersebut.

"Terkait dengan kemungkinan eCanter diproduksi di Indonesia, dapat saya sampakan bahwa saat ini kami masih studi. Kami masih di tahap awal ya, karena kami baru memulai penjualan eCanter pada tahun ini," ujar Aji, di Cengkareng, Jawa Barat, belum lama ini.

Menurut Aji, untuk melakukan produksi lokal truk listrik eCanter, PT KTB tetap akan terus melihat perkembangan pasar, terutama untuk segmen kendaraan niaga.

"Sangat terbuka bagi kami untuk produksi lokal, tapi posisinya masih dalam tahap studi. Sudah ada di meja kami, tetapi mohon maaf mungkin belum ada komitmen waktu kapan, karena semuanya akan berjalan sesuai dengan situasi terupdate," tegasnya.

Sebelumnya, PT KTB juga sudah melakukan meresmikan operasional truk listrik pertamanya di Tanah Aie, eCanter sebagai kendaraan distribusi di PT Yusen Logistics Indonesia.

PT Yusen Logistics Indonesia akan mengoperasikan truk listrik Fuso eCanter dengan spesifikasi baterai berukuran M berkapasitas 83kWh, yang sanggup menempuh perjalanan sejauh 140 km dengan GVW sebesar 6 ton dalam sekali pengisian daya penuh.

Fuso eCanter akan menempuh rute perjalanan distribusi di area Jakarta hingga ke Cikarang dan Karawang, Jawa Barat.

 


Harga Truk Listrik eCanter Mulai Rp 1 Miliaran

Truk listrik Mitsubishi Fuso eCanter akhirnya resmi beroperasi di Indonesia. Satu unit truk ramah lingkungan asal Jepang ini dijadikan kendaraan distribusi di PT Yusen Logistics Indonesia.

Director of Sales & Marketing Division PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), Aji Jaya untuk harga truk listrik eCanter ini memang disesuaikan dengan kebutuhan konsumen, dan untuk kisarannya, mulai Rp 1 miliar.

"Soal banderol memang sampai saat ini kami memilih strategi harga eCanter tergantung dari kebutuhan konsumen," jelas Aji, saat ditemui di Cengkareng, Jawa Barat, Rabu (13/11/2024).

Lanjut Aji, memang setiap konsumen kebutuhannya terkait Fuso eCanter ini berbeda. Ada beberapa bagian yang bisa dibutuhkan, dan pihak jenama tiga berlian ini harus menyediakan hal tersebut.

"Jadi terkait harga, bahwa setiap konsumen akan berbeda, tergantung apa yang mereka butuhkan. Kami juga sudah coba berkolaborasi dengan leasing untuk paket pembelian. Tujuannya untuk meringankan dan memudahkan supaya mereka berminat," tegasnya.

Sementara itu, untuk Mitsubishi Fuso eCanter yang ditawarkan kepada konsumen, juga ada banyak variasinya. Misalkan, baterai, begitu juga port charging, dan saat ini pihaknya hanya menjual kendaraannya saja.


Infografis Mobil Maung Pindad

Infografis Mobil Maung Pindad Bakal Jadi Tunggangan Menteri hingga Pejabat. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya