Liputan6.com, Jakarta - Pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 Matchday 5 Grup C Timnas Indonesia vs Jepang berakhir dengan 0-4. Timnas Indonesia gagal mencetak gol di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (15/11) petang.
Meski di tengah guyuran hujan, Jepang menunjukkan keunggulan dalam menguasai bola sejak awal pertandingan. Cedera yang dialami Kevin Diks pun semakin memperbesar peluang Jepang mencetak skor. Skor pertama bagi Jepang tercipta lantaran gol bunuh diri Justin Hubner yang sejatinya merupakan upaya menghadang Koki Ogawa.
Advertisement
Pada menit ke-40 pertandingan Indonesia vs Jepang, Samurai Biru mencetak gol kedua setelah Kaoru Mitoma berhasil membobol pertahanan Indonesia dari sisi kanan dan Takumi Minamino menyambutnya.
Gol ketiga bagi Jepang terjadi pada menit ke-49 dan gol keempat pada menit ke-69. Upaya Maarten Paes menjaga gawang dengan membuang bola terlalu lemah. Bola jatuh di kaki Hidemasa Morita. Pemain lawan menendang bola yang mengarah ke kaki Jay Idzes. Tapi, bola juga lepas dari kapten Indonesia itu dan bersarang di gawang Indonesia.
Meski demikian, bukan berarti Timnas Garuda tak berjuang. Kevin Diks sudah unjuk kemampuan, demikian juga dengan Ragnar Oratmangoen, Calvin Verdonk, dan Pratama Arhan yang nyaris mencetak gol. Upaya menyerang dan ganti pemain pun dilakukan. Hanya saja, lawan terlalu tangguh bagi Garuda untuk mencetak skor.
Warganet Ucapkan Terima Kasih
Keriuhan tak hanya terjadi di area Stadion GBK dan acara-acara nobar, melainkan juga di jagad maya. Platform media sosial X pun tak kalah ramai dengan tagar #TimnasDay dan #TimnasIndonesia. Seusai pertandingan, tak sedikit warganet yang mencuitkan ucapan terima kasih pada tim Garuda.
"Dan selalu aku banggakan. I'm beyong proud of you. Terima kasih untuk kerja kerasnya hari ini," cuit salah seorang warganet dengan disertai emoticon hati dan tagar TimnasDay serta GarudaMendunia.
"Terimakasih sudah berjuang hari ini Kalian tetap keren," tulis warganet lainnya.
"Terima kasih Timnas Indonesia atas perjuangannya malam ini, lawannya jauh levelnya di atas kita, tetap semangat menuju pertandingan berikutnya, semoga hasil yang sangat baik yang diraih," warganet ini pun mencoba menyemangati para pemain untuk laga berikutnya.
"Menang kalah, tetap bangga."
"#TimnasDay Terima kasih atas perjuangannya... Tetap semangat timnas.. Next Arab Saudi.. Mudah-mudahan bisa menang.. Amin"
"Terima kasih sudah berjuang hingga detik terakhir Timnas Indonesia #sedih," tulis warganet lainnya.
Advertisement