Seorang pengendara sepeda dengan wajah ditutupi masker melintasi sebuah jalan di pagi hari yang dingin dan berkabut di New Delhi pada tanggal 18 November 2024. (Money SHARMA/AFP)
Otoritas Ibu kota India, New Delhi, mengalihkan sekolah-sekolah ke kelas daring pada tanggal 18 November hingga pemberitahuan lebih lanjut. (Money SHARMA/AFP)
Pengalihan proses pembelajaran tersebut kondisi polusi udara yang semakin parah. (Money SHARMA/AFP)
Sebelumnya, Pemerintah India telah mengeluarkan instruksi kepada semua sekolah dasar di ibu kota, New Delhi, untuk menghentikan pembelajaran tatap muka hingga pemberitahuan lebih lanjut. (Money SHARMA/AFP)
Pada Kamis (14/11/2024), partikel halus di udara kota New Delhi lebih dari 50 kali lipat dari yang dianggap aman oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). (Money SHARMA/AFP)
Akibat polusi, warga di New Delhi melaporkan mengalami iritasi mata dan masalah pernapasan. (Money SHARMA/AFP)
Kabut asap juga mengurangi jarak pandang di beberapa tempat. (Money SHARMA/AFP)