Ridwan Kamil di Kampanye Akbar: Kami Pemimpin Pancasila, Semua Agama Akan Dilindungi

RK menjamin bakal mempermudah hidup warga di Jakarta dalam segala bidang, apabila menjadi gubernur terpilih.

oleh Winda Nelfira diperbarui 23 Nov 2024, 18:48 WIB
Calon Gubernur (Cagub)-Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono menggelar kampanye akbar di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Sabtu (23/11/2024). (Liputan6.com/Winda Nelfira).

Liputan6.com, Jakarta - Calon Gubernur (Cagub)-Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono menggelar kampanye akbar di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Sabtu (23/11/2024).

Di hadapan pendukung, Ridwan Kamil mengatakan, ia dan Suswono mencalonkan diri sebagai Cagub-Cawagub Jakarta dengan niat baik. Mantan Gubernur Jawa Barat ini menyatakan, siap mengayomi semua golongan di Jakarta.

“Kami berdua datang dengan niat yang baik, kami berdua datang dengan niat yang tulus untuk mengurusi bapak ibu, untuk menyayangi anak-anak bapak ibu, untuk mengayomi semua agama, mengayomi semua golongan, mengayomi semua etnisitas,” kata RK.

Dia menekankan dirinya dan Suswono sebagai kandidat Cagub-cawagub yang menjunjung tinggi Pancasila. Dia berjanji, bakal melindungi semua agama di Jakarta.

“Rido adalah pemimpin yang berpijak pada Pancasila. Semua golongan agama akan dilindungi, dipermudah rumah ibadahnya, dikawal segala kegiatan-kegiatan sosial keagamaannya,” kata dia.

Lebih lanjut, RK menjamin mempermudah hidup warga di Jakarta dalam segala bidang, apabila menjadi gubernur terpilih. Semisal, menerapkan sekolah swasta gratis, melanjutkan program bantuan pendidikan Kartu Jakarta Pintar (KJP), hingga mencarikan solusi untuk pengangguran di Jakarta.

“Mulai tahun depan, bapak ibu akan hidup lebih mudah Sekolah swasta digratiskan, KJP dilanjutkan, operasional RT/RW dinaikkan, Posyandu Jumantik, Dasawisma juga dibesarkan, pengangguran dihilangkan,” ucap RK.

Oleh sebab itu, kata dia, agar dapat mewujudkan janji tersebut, maka Pilkada Jakarta harus dimenangkan. Dia mengajak, agar warga mencoblos nomor urut 1 pada 27 November 2024.

“Kampanyekan kepada tetangga, kepada teman-teman, kepada warga sekampung untuk memilih nomor 1 setelah itu,” ujar dia.


Jokowi dan SBY Batal Hadiri Kampanye Akbar

Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta, Sabtu (21/9/2024). Pertemuan dilakukan sebelum SBY menghadiri global council di New York, AS untuk membahas persoalan malaria. (Liputan6.com/Lizsa Egeham)

Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) batal hadir di kampanye akbar cagub-cawagub Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) yang digelar di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Sabtu (23/11/2024).

Ketua Tim Pemenangan Cagub-Cawagub Jakarta RIDO, Ahmad Riza Patria, mengatakan SBY sudah diundang, namun sedang berada di luar negeri untuk berobat.

"Pak SBY yang kebetulan hari ini juga berada di luar negeri dalam kegiatan berobat. Semoga Pak SBY bisa lekas sembuh dan kembali ke Tanah Air," kata Riza.

SBY, kata Riza, mengucapkan permohonan maaf karena tidak dapat hadir di kampanye akbar RIDO di Jakarta. Meski begitu, Riza mengatakan, SBY titip salam kepada seluruh warga Jakarta yang hadir di kampanye akbar RIDO hari ini.

"Beliau sebagai ketua majelis tinggi Partai Demokrat memberikan dukungan kepada pasangan RIDO," kata Riza.

Sementara itu, Jokowi berada di Jawa Tengah membersamai pasangan cagub-cawagub Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maimoen (Gus Yasin) di kampanye terakhir Pilkada Serentak 2024.

"Salam juga dari Pak Jokowi yg hari ini kebetulan juga ada kegiatan kampanye di Jawa Tengah," ujar Riza.


Infografis

Infografis Pertemuan Prabowo dengan Megawati, SBY dan Jokowi. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya