Upaya Yamaha Merebut Hati Gen Z Lewat Kompetisi Antar Sekolah

Yamaha Indonesia menggelar puncak acara Fazzio Youth Festival yang diikuti para Gen Z dari berbagai Sekolah Menengah Atas (SMA) pada 19-23 November 2024 di GOR Bulungan, Jakarta Selatan.

oleh Septian Pamungkas diperbarui 24 Nov 2024, 08:09 WIB
Yamaha Fazzio Hybrid hiasi puncak acara Fazzio Youth Festival di GOR Bulungan, Jakarta Selatan. (Liputan6.com / Septian)

Liputan6.com, Jakarta - Yamaha Indonesia menggelar puncak acara Fazzio Youth Festival pada 19-23 November 2024 di GOR Bulungan, Jakarta Selatan. Kegiatan ini melibatkan Gen Z yang merupakan siswa-siswi Sekolah Menengah Atas (SMA) di Jakarta.

"Sejak awal November, Yamaha melalui line up Fazzio Hybrid menyapa siswa dan siswi SMA, dalam kegiatan roadshow ke sekolah-sekolah pilihan. Kami mendukung kegiatan mereka, dengan menghadirkan sejumlah kompetisi yang seru," terang Andreas Tjahyadi, Koordinator Chief Yamaha DDS Jabodetabek.

Disebutkan, event yang bergulir di GOR Bulungan ini merupakan School Competition yang merupakan acara puncak Fazzio Youth Festival.

Sebelum acara puncak ini, digelar roadshow dimana Fazzio Youth Festival menyambangi delapan (8) SMA di Jakarta yang meliputi SMAN 8, SMAN 77, SMAN 72, SMAN 26, SMAN 21, SMA Jubille, SMAN 65, SMAN 86, dan SMAN 78.

Pada School Competition Fazzio Youth Festival, berbagai SMA di Jakarta ikut andil dalam kompetisi olahraga dan aktivitas menarik lainnya.

Selama lima hari, mereka bersaing secara sehat untuk memperebutkan banyak hadiah. Kemudian pada hari terakhir, Sabtu (23/11/2024) berlangsung grand final untuk kompetisi futsal dan basket, dance competition, dan kompetisi Miss Fazzio.

Adapun hadiah yang disiapkan berupa uang tunai jutaan rupiah serta Grand Prize 1 Unit Yamaha Fazzio Hybrid.

Andreas berharap dari event ini para Gen Z bisa mendapatkan experience yang menarik dan juga dapat mengenal lebih dekat Fazzio Hybrid sebagai pilihan motor yang lebih variatif dan Auto Worth It.

"Kami juga berharap Fazzio Hybrid dapat terus melengkapi gaya hidup Gen Z agar dapat semakin keren dan kekinian," ujarnya.

 


Daftar Pemenang

Untuk diketahui, pada school competition juga hadir guest performance seperti Satriavijie, Jebraks dan B-Boy Farhan.

Keseruan pada event Fazzio Youth Festival semakin terasa dengan hadirnya kompetisi antar sekolah untuk Best Suporter & Best School yang kemudian ditutup dengan penampilan guest star Vierratale.

Berikut sekolah yang jadi pemenang pada Fazzio Youth Festival Jakarta:

Basket

Juara 1: SMA Jubilee

Juara 2: SMA 6

Juara 3: SMA Kharisma Bangsa

Juara 4: SMA Kolese Kanisius

 

Futsal

Juara 1: SMA 29

Juara 2: SMA 47

Juara 3: SMA 8

Juara 4: SMA 87

 

Dance

Juara 1: SMA Jubilee

Juara 2: SMA 78

Juara 3: SMA 26

 

Miss Fazzio

Juara 1: SMA 8

Juara 2: SMA 21

Juara 3: SMA 26

 

Mobile Legends

Juara 1: SMA Jubilee

Juara 2: SMA 1 PSKD

Juara 3: SMAN 72

 

Best School: SMA Jubilee

Best Supporter: SMA 29

Fakta Olahraga Dapat Membantu Gangguan Kesehatan Mental (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya