Paula Verhoeven Ungkap Alasan Memutuskan Berhijab: Ketakutan Akan Kematian

Paula Verhoeven bercerita bahwa ketakutan akan kematian menjadi dorongan utama.

oleh Aditia Saputra diperbarui 26 Nov 2024, 08:00 WIB
Paula Verhoeven menulis pesan terbuka untuk kedua putranya setelah Baim Wong mantap cerai. Ia ngaku kangen anak dan mengingatkan Allah tidak tidur. (Foto: Dok. Instagram @paula_verhoeven)

Liputan6.com, Jakarta Paula Verhoeven mengungkapkan kisah menyentuh di podcast Deddy Corbuzier tentang keputusannya untuk mengenakan hijab. Paula bercerita bahwa ketakutan akan kematian menjadi dorongan utama yang membuatnya mantap mengambil keputusan besar dalam hidupnya. 

Dalam perbincangan tersebut, Paula menjelaskan bahwa ia tengah belajar menjadi pribadi yang lebih baik. Keputusan untuk berhijab, kata Paula, sudah ada sejak lama, bahkan sebelum proses perceraiannya dengan Baim Wong.

"Awalnya bulan Maret itu aku pergi umrah, terus aku berdoa di Ka'bah, 'Ya Allah, saya pengen pakai hijab sebelum usia 40 tahun'," ungkap Paula.

 


Keinginan Sejak Lama

Jumpsuit menjadi penyempurna gaya maksimalis yang simple namun tetap chic. [Foto: Instagram/ Paula Verhoeven]

Paula juga menjelaskan bahwa keinginan berhijab sebenarnya sudah muncul sejak tahun 2019. Namun, berbagai kendala, seperti pekerjaan dan ketidaksiapan mental, membuatnya ragu. 

"Sebenarnya sudah kepengen dari 2019. Tapi maju mundur. Ada kerjaan, terus nggak siap, panas, gerah, budek, ya segala macam alasan itu," tuturnya.

 


Ketakutan Akan Kematian Jadi Pemicu

Aksi paduan warna juga berhasil tampilkan gaya yang kian sempurna. [Foto: Instagram/ Paula Verhoeven]

Ketakutan akan kematian menjadi titik balik bagi Paula. Ia terinspirasi setelah mendengar kabar meninggalnya beberapa teman dekat secara mendadak. 

"Tiba-tiba ada momen, beberapa teman kita yang masih muda meninggal mendadak. Aku jadi takut mati, aneh banget perasaan itu. Misalnya seperti Stevie (Agnecya), tiba-tiba meninggal," ungkap Paula.

Deddy Corbuzier pun menimpali dengan menyebut beberapa orang lain yang ia kenal juga meninggal mendadak. Paula menambahkan, "Allah tuh kalau mau ambil kita, bisa kapan saja."

 


Izin Mantan Suami dan Tekad Mantap

Paula juga menceritakan bahwa sebelum berhijab, ia sempat meminta izin kepada mantan suaminya, Baim Wong, dan mendapat restu. 

"Awalnya gara-gara takut mati. Aku bilang, kapan lagi kesempatan aku untuk berhijab? Ini kan wajib. Akhirnya aku mantap, insyaAllah. Aku izin mantan suami, dan beliau mengizinkan," kata Paula.

Keputusan besar ini disambut baik oleh netizen, yang ramai mendoakan agar Paula tetap istiqamah. Ketenangan dan keberanian Paula untuk berhijab di tengah tantangan menunjukkan komitmennya dalam mendekatkan diri kepada Allah.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya