Liputan6.com, Yogyakarta - Dunia hiburan Hollywood kerap diwarnai dengan kisah percintaan selebriti yang menarik perhatian publik. Hubungan romantis antara bintang-bintang ternama sering kali menjadi sorotan media dan penggemar, dengan dinamika yang kompleks dan tidak jarang berakhir kandas.
Mengutip dari berbagai sumber, berikut lima hubungan selebritis dunia yang berakhir dengan cara yang tak terduga.
1. Justin Bieber dan Selena Gomez
Menjalin hubungan dari tahun 2010 hingga 2018 dengan berbagai momen putus-nyambung. Hubungan mereka menjadi sorotan media karena keduanya merupakan bintang muda terkenal, dengan Selena yang kemudian merilis lagu "Lose You to Love Me" yang terinspirasi dari hubungan tersebut.
Baca Juga
Advertisement
2. Ariana Grande dan Dalton Gomez
Menikah pada Mei 2021 setelah bertunangan di Desember 2020. Pernikahan mereka hanya bertahan selama 2 tahun, dengan perceraian yang diumumkan pada 2023.
Perselisihan waktu dan jadwal diduga menjadi salah satu penyebab perceraian Ariana Grande dan Dalton Gomez. Ariana Grande dan Dalton Gomez disebut telah berpisah sejak Januari 2023. Pada bulan Juli, saat tengah menjalani proses syuting untuk film Wicked, Ariana mengambil jeda untuk menyaksikan pertandingan Wimbledon.
Shawn Mendes dan Camila Cabello
3. Shawn Mendes dan Camila Cabello
Mulai berkencan pada Juli 2019 setelah merilis lagu duet "Señorita". Pasangan ini mengumumkan perpisahan mereka pada November 2021 melalui pernyataan bersama di media sosial.
Alasan pasangan ini putus lantaran keduanya merasa berada di dunia yang berbeda selama pacaran. Mendes masih dalam proses mencari dirinya sendiri dan membutuhkan waktu untuk melakukan hal-hal yang membuatnya bahagia.
4. Taylor Swift dan Jake Gyllenhaal
Menjalin hubungan singkat selama tiga bulan pada tahun 2010. Hubungan mereka kemudian diangkat dalam lagu "All Too Well" yang dirilis Taylor Swift dalam album Red.
Dalam lirik lagu-lagunya, Taylor menyindir Jake yang berkencan dengan wanita muda. Salah satu liriknya yang mengungkap penyebab hubungan mereka kandas adalah "You said if we had been closer age maybe it would have been fine / And that made me want to die".
5. Harry Styles dan Kendall Jenner
Pertama kali terlihat bersama pada tahun 2013 dan memiliki hubungan yang berlanjut hingga 2016. Keduanya masih terlihat bersahabat setelah putus, dengan beberapa kali tertangkap kamera bertemu di acara publik. Alasan berakhirnya hubungan mereka diketahui karena kesibukan masing-masing. Kendall sibuk untuk mengurus bisnis tequila-nya.
Penulis: Ade Yofi Faidzun
Advertisement