Daya Tarik Gubak Hills, Destinasi Menarik untuk Menikmati Pemandangan Kota di Lampung

Kota Bandar Lampung cukup populer dengan destinasi wisata alamnya yang menarik. Salah satunya Gubak Hills yang menyajikan pemandangan Kota Bandar Lampung dari ketinggian.

oleh Natasa Kumalasah Putri diperbarui 30 Nov 2024, 06:00 WIB
Ilustrasi berkemah. (dok. baikang yuan/Unsplash.com)

Liputan6.com, Bandung - Kota Bandar Lampung merupakan salah satu daerah yang lokasinya berada di ujung selatan Pulau Sumatra. Kota ini sering kali jadi gerbang utama masyarakat dari Sumatra menuju Pulau Jawa atau sebaliknya.

Sebagai sebuah kota, tentunya Bandar Lampung memiliki pesona tersendiri yang menarik bagi banyak orang terutama wisatawan. Kota ini menyimpan segudang budaya, keindahan alam, hingga kota yang berkembang pesat.

Kemudian tidak jarang banyak orang berkunjung ke Bandar Lampung untuk mengunjungi destinasi menarik yang ada. Misalnya saja tempat wisata yang cukup populer di Bandar Lampung adalah Pantai Mutun.

Pantai tersebut berlokasi cukup dekat dengan pusat kota Bandar Lampung karena berjarak sekitar 17,9 km atau 38 menit berkendara. Tempatnya juga terkenal dengan pemandangan sunset yang indah dengan pasir putih yang lembut.

Pantainya juga terkenal sebagai destinasi untuk berenang, snorkeling, atau bersantai menikmati keindahannya. Selain itu, Lampung juga memiliki Taman Nasional Way Kambas yang menjadi rumah untuk banyaknya gajah Sumatra.

Kota Bandar Lampung juga menyediakan pilihan destinasi wisata menarik lainnya yang tidak kalah modern. Sebab terdapat spot cafe cantik yang berpadu dengan tempat berlibur menarik untuk dikunjungi bersama keluarga, teman, hingga pasangan.

Salah satunya adalah Gubak Hills yang dikenal sebagai cafe hingga tempat wisata alam menarik bagi wisatawan. Diketahui, tempat ini menawarkan spot nongkrong cantik hingga tempat berfoto Instagramable dengan pemandangan kota Bandar Lampung yang memesona.


Mengenal Gubak Hills

Tak kalah hits seperti The Lodge Maribaya Bandung. Wisata Muncak Teropong Laut kini menjadi viral di instagram yang berada di Desa Muncak, Pesawaran, Lampung, Bandar Lampung.

Melansir dari beberapa sumber, Gubak Hills dikenal sebagai tempat wisata sekaligus kafe cantik yang ada di Bandar Lampung. Pasalnya, para pengunjung bisa menikmati kuliner hingga pemandangan cantik Bandar Lampung dari atas bukit.

Harga makanan di tempat ini juga dikenal cukup terjangkau dan masih ramah dikantong. Pengunjung juga bisa sekedar berjalan-jalan atau berfoto di sekitar tempat tersebut meskipun tidak memesan menu makanan.

Tempatnya juga memiliki fasilitas yang cukup lengkap mulai dari fasilitas umum seperti area parkiran luas, toilet umum, hingga musala untuk beribadah. Kemudian terdapat spot foto menarik dengan desain unik yang bisa membuat foto semakin cantik.

Selain itu, tempat ini juga memiliki area menarik lainnya seperti gazebo, taman, playground, hingga kandang hewan. Tentunya pengunjung juga bisa menikmati sajian kuliner di restoran yang tersedia.


Daya Tarik dan Harga Tiket Gubak Hills

Ilustrasi Bermain di Taman Kota / Sumber: Pixabay

Berdasarkan informasi dari media sosial resminya, Gubak Hills menawarkan pengalaman berwisata yang lengkap. Di antaranya wisata kuliner, rekreasi, hingga spot bersantai bersama keluarga, pasangan, hingga teman.

Tempat ini juga bisa disewa sebagai acara meeting atau gathering untuk kelompok besar. Kemudian menawarkan spot berfoto yang unik karena menghadap langsung ke kota Bandar Lampung dari ketinggian.

Selain itu, tempat ini juga mempunyai area berkemah yang bisa disewa untuk kegiatan outdoor menarik. Pengunjung juga dapat menyewa paket makanan grill yang sudah dilengkapi dengan alat memasak mulai dari kompor, wajan, dan gasnya.

Pada hari biasa harga tiket masuk Gubak Hills dibanderol sekitar Rp15 ribu per orang dan di akhir pekan sekitar Rp20 ribu per orang. Kemudian terdapat tarif parkir yaitu untuk kendaraan motor Rp2 ribu dan mobil Rp5 ribu.


Lokasi Gubak Hills

Ilustrasi piknik menyenangkan bersama keluarga (pexels/AskarAbayev)

Gubak Hills berlokasi di Jl. Pemancar, Kel. Way Gubak, Kec. Sukabumi, Kota Bandar Lampung, Lampung. Tempatnya buka setiap hari dengan jadwal hari biasa pukul 11.00 hingga 22.00 WIB dan akhir pekan pukul 10.00 hingga 22.00 WIB.

Pengunjung yang berasal dari pusat Kota Bandar Lampung bisa menempuh perjalanan sekitar 9,5 km atau 25 menit berkendara. Diketahui dari kawasan Pelabuhan Panjang berjarak sekitar 8 km atau 16 menit perjalanan.

Sementara itu, bagi pengunjung yang datang dari kawasan Pelabuhan Bakauheni harus menempuh perjalanan sekitar 88,1 km atau 1 jam 31 menit berkendara. Sebagai informasi, akses ke tempat ini bisa menggunakan kendaraan roda dua dan roda empat.

Kemudian akses jalannya cenderung menanjak sehingga wisatawan yang membawa kendaraan bisa berhati-hati ketika berkendara. Lokasinya juga bisa ditemukan dengan mudah karena terdapat penanda jalan yang cukup jelas terlihat.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya