Tak Bertepuk Sebelah Tangan, Striker Incaran Ruben Amorim Rupanya Berniat Susul Pelatih ke Manchester United

Striker andalan Sporting CP Viktor Gyokeres diklaim punya niatan menyusul Ruben Amorim ke Manchester United.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 29 Nov 2024, 06:00 WIB
Striker Sporting CP Viktor Gyokeres santer dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester United sejak kedatangan Ruben Amorim di Old Trafford. Laporan baru-baru ini mengungkap Gyokeres rupanya juga punya niatan menyusul sang pelatih ke klub raksasa Liga Inggris. (AFP)

Liputan6.com, Jakarta Keinginan Ruben Amorim bereuni dengan striker andalannya saat di Sporting CP, Viktor Gyokeres, rupanya tak bertepuk sebelah tangan.

Laporan The Sun yang dilansir GiveMeSport pada Kamis (28/11/2024) mengungkap pemuda asal Swedia diam-diam juga punya tekad menyusul mantan pelatih ke Old Trafford.

Sebagaimana diketahui, Amorim dulunya dikenal cukup sukses dan sarat prestasi selama menukangi klub Portugal. Dia lantas dipekerjakan oleh Setan Merah guna menjadi suksesor Erik ten Hag yang didepa usai gagal tampil menjanjikan sepanjang awal musim 2024/2025.

Kedatangan Amorim praktis membuat Manchester United mulai dikaitkan dengan deretan bintang andalan Sporting CP. Ada keyakinan sang pelatih bakal mengangkut beberapa anak asuhnya guna membantu merealisasikan ide serta gaya bermain favoirtnya di skuad MU.

Nama Gyokeres jadi salah satu penggawa yang santer dikaitkan dengan ketertarikan kepindahan menuju Theatre of Dreams. Dia merupakan mesin pencetak gol andal dan tercatat mampu mengoleksi 24 gol hanya dalam 20 pertandingan lintas ajang untuk Sporting sepanjang musim 2024/2025.

Kebetulan Setan Merah sedang butuh amunisi tambahan di pos penyerang sebab Joshua Zirkzee belum kunjung mampu menampilkan performa terbaiknya sejak bergabung dengan Setan Merah pada musim panas 2024. Amorim sendiri juga sempat diklaim prihatin terhadap kondisi MU akibatnya kurangnya pemain nomor 9.


Ingin Susul Amorim

Striker Sporting Viktor Gyokeres bermain pada laga kontra Man City di ajang Liga Champions. (FILIPE AMORIM / AFP)

Sebelumnya, prospek Viktor Gyokeres bergabung dengan Manchester United sedikit menuai tanda tanya sebab dia punya klausul pelepasan mahal dan sempat menyatakan masih bahagia di Sporting CP.

Beberapa nama alternatif pun mulai bermunculan apabila MU gagal merekrut Gyokeres, mulai dari Ademola Lookman, Matheus Cunha, hingga Omar Marmoush.

Akan tetapi, laporan dari The Sun baru-baru ini justru mengeklaim Gyokeres sangat ingin pindah ke Manchester United di Liga Inggris. Dia berharap bisa bersatu kembali dengan pelatih Ruben Amorim di Theatre of Dreams.


Rela Bikin Barcelona Patah Hati

Pemain Sporting CP, Viktor Gyokeres (kiri) pernah memperkuat Brighton namun pemain asal Swedia itu cuma dimainkan di kompetisi piala. Kini Gyokeres sudah mencetak 17 gol dan membuat delapan assist dari 20 pertandingan musim ini. Performa apiknya tersebut mampu menarik perhatian klub-klub Premier League. Arsenal, Chelsea, Fulham dan West Ham sudah dikaitkan dengan sang pemain. (AFP/Patricia De Melo Moreira)

Lebih lanjut, pemberitaan yang sama bahkan mengeklaim Viktor Gyokeres rela membuat klubraksasa LaLiga Barcelona patah hati demi reuni bersama mantan bosnya.

The Sun menyiratkan Blaugrana sejatinya memang sempat tertarik pada Gyokeres, tetapi petinggi klub memilih mengalihkan fokus ke Alexander Isak sebab sadar pihaknya akan kesulitan mengejar pemain internasional Swedia.

Adapun kontra Viktor Gyokeres bersama Sporting CP masih berlangsung hingga Juni 2028, menurut situs Transfermarkt. Klausul pelepasannya diperkirakan mencapai 83 juta poundsterling, tetapi GiveMeSport mengeklaim sang pemain punya kesepakatan yang memungkinkan dia pergi dengan harga 58 juta poundsterling.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya