Liputan6.com, Jakarta Manchester United bakal bikin heboh jagat sepak bola akibat rencana transfernya yang menyebar baru-baru ini. Laporan GiveMeSport mengungkap Setan Merah mungkin akan membidik kapten klub rival Liga Inggris Tottenham Hotspur, Son Heung-min, untuk diangkut ke Old Trafford.
Pelatih baru MU Ruben Amorim kabarnya telah mendesak pihak klub agar mendatangkan pemain Premier League kelas dunia di bursa transfer.
Advertisement
Permintaan itu bisa saja coba dipenuhi oleh pihak klub pada Januari 2025, meski Setan Merah sebelumnya dilaporkan hanya mau memberi dana terbatas buat pelatih Portugal saat awal tahun.
Kekalahan 0-2 Manchester United di tangan Arsenal pada Kamis (5/12/024) dini hari WIB nampaknya menjadi salah satu faktor yang mendorong adanya potensi perekrutan besar MU pada 2025 mendatang.
Pasalnya, ini menjadi kekalahan pertama Manchester United setelah sekian lama, mengingat Setan Merah sebelumnya tak pernah tersentuh hasil minor dalam 4 laga yang dipimpin Ruud van Nistelrooy pasca pemecatan Erik ten Hag, serta 3 pertandingan pertama Amorim sejak tiba di Old Trafford.
Rumor soal ketertarikan MU merekrut Son Heung-min dari Tottenham Hotspur masuk dalam jajaran top 3 berita bola terpopuler Liputan6.com selama 24 jam terakhir. Simak deretan berita populer lainnya pada halaman berikut ini.
1. Masih Layak Jadi Target, Rencana Transfer Manchester United Bisa Menghebohkan Sepak Bola Dunia
Ruben Amorim telah mendesak Manchester United untuk mengejar pemain Liga Inggris kelas dunia. Permintaan pelatih asal Portugal itu, bisa dipenuhi pada bursa transfer Januari nanti.
Amorim, 39, menyaksikan tim asuhannya kalah 0-2 melawan Arsenal di Emirates pada laga lanjutan Liga Inggris, Kamis dini hari WIB (5/12/2024). Ini merupakan kekalahan pertamanya sejak menjadi pelatih kepala klub.
Saat tiba di Old Trafford pada bulan November lalu, Amorim belum memiliki kesempatan untuk merekrut pemainnya sendiri. Sebelumnya, dia menyatakan tidak akan menargetkan pemain mana pun dari mantan klubnya, Sporting CP.
Advertisement
2. 3 Calon Kapten Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Ada yang Perkuat Klub Lokal
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tengah mempertimbangkan beberapa pemain yang layak untuk mengemban tanggung jawab sebagai kapten dalam ajang Piala AFF 2024 yang segera digelar. Pemilihan kapten ini sangat krusial, mengingat perannya dalam membimbing para pemain muda yang menjadi tulang punggung tim.
Sosok kapten tidak hanya bertugas memimpin di lapangan, tetapi juga berperan sebagai panutan bagi rekan-rekannya. Dengan mayoritas pemain yang masih muda, kehadiran seorang kapten yang berpengalaman sangat dibutuhkan untuk memberikan arahan dan motivasi. Dari tiga kandidat yang ada, masing-masing memiliki kapasitas untuk menjalankan tugas ini dengan baik.
Pemilihan kapten didasarkan pada berbagai faktor, termasuk pengalaman, jam terbang, serta rekam jejak yang menunjukkan kemampuan mereka dalam memimpin, baik di level tim nasional senior maupun junior. Keputusan ini akan sangat mempengaruhi performa tim dalam menghadapi lawan-lawannya di kejuaraan ini.
3. Ungkap Penyebab Kekalahan dari Arsenal, 4 Pemain Manchester United Ini Jadi Sorotan Ruben Amorim
Ruben Amorim merasakan kekalahan pertamanya sebagai manajer Manchester United di Stadion Emirates usai tim asuhannya kalah 0-2 dari Arsenal, Kamis (5/12/2024). Kedua gol tuan rumah tercipta dari bola mati di babak kedua.
Kemenangan ini membuat tim Mikel Arteta bergerak mendekati tujuh poin dari pemimpin klasemen Liverpool. Sementara, MU bisa turun ke posisi ke-13 klasemen sementara.
Kekalahan dari Arsenal, sudah banyak meninggalkan Amorim pekerjaan yang masih harus dilakukan meskipun ia memulai dengan menggembirakan setelah menggantikan Erik ten Hag.
Advertisement