Megawati: Jangan Percaya Survei!

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri meminta masyarakat jangan memercayai hasil survei yang beredar menjelang pelaksanaan Pilkada Jateng 2013.

oleh Liputan6 diperbarui 10 Mei 2013, 21:26 WIB
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri meminta masyarakat jangan memercayai hasil survei yang beredar menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Tengah 2013. Karena bukan patokan.

"Survei jangan dijadikan sebagai pegangan," jelas Megawati di Semarang, Jateng, Jumat (10/5/2013). Hal itu disampaikan Megawati atas hasil survei yang masih mengunggulkan pejabat kini Gubernur Jateng Bibit Waluyo di posisi teratas.

Menurut dia, terdapat berbagai jenis hasil survei. Survei-survei itu hanyalah bagian dari indikator dalam menentukan arah kebijakan. "Kita lihat, evaluasi kalau ada titik lemah yang harus diperbaiki," ucap Megawati.

Ia menegaskan PDI Perjuangan bertekad memenangkan Pilkada Jateng. Bukti keseriusan dilihat dari kesiapan struktur dan kader partai yang sudah siap tempur.

Megawati dijadwalkan menjadi juru kampanye pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Ganjar Pranowo-Heru Sujatmoko pada 11 hingga 12 Mei. Sejumlah daerah yang akan dikunjungi Megawati antara lain Kabupaten Kudus, Jepara, Sukoharjo dan Klaten.

Dia juga dijadwalkan akan menjadi juru kampanye pada putaran kedua yang dilaksanakan pada 17 sampai 22 Mei. "Jawa Tengah merupakan basis PDI Perjuangan. Seluruh daerah akan kita masuki, kita akan kepung 35 kabupaten/ kota," tutur Megawati.(Ant/Ais)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya