Liputan6.com, Jakarta Vidio bagikan poster dan banyak cuplikan untuk series terbaru yang tayang di awal tahun 2025. Series Scandal season lanjutan dari series Scandal sebelumnya yang tayang tahun 2022.
Scandal memiliki cerita yang berbeda-beda setiap seasonnya, namun tetap ada Prince yang dibintangi Ibnu Jamil sebagai master dan orang dibalik semua cerita ini. Scandal 3 sudah membagikan poster resmi dan trailernya yang menampilkan pemain baru yaitu Al Ghazali dan Zsa Zsa Utari.
Advertisement
Banyak yang penasaran dan bertanya-tanya tentang peran mereka dalam series Scandal 3. Terutama Al Ghazali yang terlihat mesra bersanding dengan Zsa Zsa Utari. Peran apa yang dimainkan oleh Al Ghazali kali ini? Simak informasinya berikut ini.
Al Ghazali Sebagi Max
Scandal 3 bukan series pertama yang Al Ghazali perankan di Vidio, beberapa series yang sudah dibintangi Al seperti Cinta Pertama Ayah dan Virgin Mom. Kedua series sebelumnya menjadi salah satu series populer yang disukai banyak penggemar.
Kali ini Al Ghazali aka bermain dalam series yang lumayan berani menampilkan berbagai adegan menantang. Untuk yang mengikuti cerita Scandal sebelumnya pasti mengenal sosok Prince dan para dayang-dayangnya.
Prince dalam menjalankan bisnisnya di dunia malam kali ini bekerjasama dengan sosok Max yang dibintangi oleh Al Ghazali. Bukannya berhati-hati Max malah jatuh cinta dengan sosok Nadya yang ternyata menjalankan misi untuk menyelidiki bisnis Prince.
Advertisement
Nonton Scandal 3 di Vidio
Serial Scandal 3 mengisahkan perjalanan Nadya yang harus menghadapi kenyataan pahit setelah dipecat dari kepolisian. Alih-alih menyerah, Nadya justru ditugaskan untuk menjalani misi rahasia dengan menyamar sebagai wanita bayaran demi membongkar kebobrokan dunia prostitusi yang dijalankan oleh Prince.
Namun, situasi menjadi rumit ketika Nadya jatuh cinta pada Max. Apakah dia mampu menyelesaikan misinya, atau justru menyerah demi cinta?
Scandal 3 kembali diproduksi Sky Films dan disutradarai oleh Dom Dharmo. Beberapa pemain baru diharapkan akan membuat cerita ini lebih seru lagi dan disukai banyak penggemar yang menantikan kelanjutannya.
Kamu bisa nonton Scandal 3 mulai tanggal 9 Januari 2025 melalui platform streaming Vidio. Sebelum nonton kamu bisa menyaksikan trailer series Scandal 3 di link berikut ini nonton trailer scandal 3.