Bola.com, Jakarta - Venezia menunjukkan performa yang mengesankan dalam tiga pertandingan terakhir. Tim yang memiliki bek dari Timnas Indonesia, Jay Idzes, ini belum pernah mengalami kekalahan: satu kali menang dan dua kali bermain imbang.
Venezia saat ini berada di peringkat 19 dan hanya terpaut dua poin dari Verona yang menempati posisi ke-17, atau zona aman di klasemen Liga Italia musim 2024/2025. Namun, tantangan berat menanti Venezia karena pertandingan berikutnya mereka akan bertandang ke Diego Armando Maradona Stadium, markas besar klub papan atas, Napoli, yang akan berlangsung hari ini pukul 21.00 WIB.
Advertisement
Napoli saat ini berada di posisi ketiga, dan jika berhasil mengalahkan Venezia, tim asuhan Antonio Conte bisa naik ke peringkat kedua. Pelatih Venezia, Eusebio Di Francesco, menyadari sepenuhnya tantangan yang akan dihadapi Jay Idzes dan rekan-rekannya di kandang Napoli.
Berikut selengkapnya.
Semangat Juang
Eks pelatih Sassuolo dan AS Roma, Eusebio Di Francesco, mengajak Jay Idzes dan rekan-rekannya untuk menunjukkan semangat juang ketika bertandang ke markas Napoli.
"Kami akan menghadapi Napoli, tim papan atas, dalam sebuah konteks yang menantang, di mana akan sangat penting untuk tidak kehilangan determinasi," ungkap Eusebio Di Francesco.
Dalam pertandingan tersebut, sangat wajar jika kemampuan individu muncul, namun semangat juang tetap harus ada, bersamaan dengan keseimbangan yang sedang diusahakan. Napoli, yang dipimpin oleh pelatih penuh determinasi, mengikuti jalur yang jelas.
"Saya mengenal Antonio Conte dengan baik dan saya tahu ia akan memperhatikan setiap detail; kami harus melakukan hal yang sama," lanjutnya.
Di Francesco menekankan pentingnya perhatian terhadap detail, sebagaimana yang dilakukan Napoli. Jay Idzes sendiri menjadi pemain andalan Di Francesco. Dia telah mencetak satu gol di Serie A, mencatat sejarah sebagai pemain Indonesia pertama yang berhasil mencetak gol di kasta tertinggi Liga Italia.
Advertisement