Liputan6.com, Jakarta - Dua tim SMA Labschool Cibubur mendapatkan juara Platinum Award dan Gold Award, dalam ajang Asian Student Exchange Program 2024 (ASEP 2024) di Kaohsiung, Taiwan.
Asian Student Exchange Program atau yang disingkat ASEP adalah program lomba berbahasa Inggris internasional yang diselenggarakan oleh Biro Pendidikan Pemerintah Kota Kaohsiung dan telah berlangsung selama 25 tahun.
Advertisement
Kegiatan ini menjadi ajang bagi peserta untuk menunjukkan presentasi proyek berbahasa Inggris dipadukan dengan komunikasi teknologi. Selain itu juga sebagai sarana pertukaran kunjungan pelajar regional Asia dan sekitarnya untuk membina persahabatan lintas batas di kawasan Asia.
Adapun ASEP 2024 ini digelar dari 23-27 Desember 2024 di Kaohsiung, Taiwan. Diikuti oleh lebih dari 50 tim peserta dan lebih dari 500 siswa dari berbagai negara di Asia yang berpartisipasi dalam ajang perlombaan dan pertukaran pelajar ini.
Kepala SMA Labschool Cibubur, Ali Chudori, turut merasa bersyukur dan bangga atas apa yang telah dicapai oleh Tim ASEP SMA Labschool Cibubur tahun ini.
“Bangga dan sangat mengapresiasi atas seluruh tim peserta, bapak ibu guru pendamping dan pelatih, atas segala usaha dan kerja kerasnya selama tiga bulan terakhir yang akhirnya memberikan hasil terbaik serta mengharumkan nama Indonesia dalam ajang bahasa Inggris Internasional ini;” kata Ali.
Kedua Tim SMA Labschool Cibubur yang mengikuti ajang ASEP 2024 ini terdiri dari 16 peserta Indonesia yang berkolaborasi dengan 4 siswa Siaogang SHS di Taiwan.
Berbagai Kegiatan
Ajang ASEP 2024 ini terdiri dari berbagai kegiatan yang diikuti oleh seluruh peserta dari berbagai negara.
Kegiatan tersebut yang dilaksanakan oleh Tim SMA Labschool Cibubur diantaranya ada kegiatan pertukaran pelajar di Siaogang SHS, menampilkan cultural performance berupa pementasan angklung, dan perlombaan presentasi berbahasa Inggris dengan tema Net Zero Green Lifestyle dengan berupa hasil riset peserta atas masalah dan solusi yang berkaitan dengan SDGs.
Advertisement