Armand Maulana: Musik Bukan Hanya Perkara Tampil Bagus Doang

Banyak pelajaran yang telah diberikan Armand Maulana kepada para peserta The Voice Indonesia. Dengan ilmu tersebut, Armand berharap para kontestan nantinya dapat bertahan di dunia musik Indonesia.

oleh Rizkyan Adiyudha diperbarui 29 Mei 2013, 17:20 WIB
Armand Maulana memang telah menghabiskan hampir setengah masa hidupnya untuk mengarungi dunia musik Indonesia. Di usia yang menginjak 42 tahun ini suami Dewi Gita tersebut menyempatkan diri untuk menjadi coach The Voice Indonesia.

Selama perjalanannya menjadi coach The Voice hingga kini, banyak pelajaran yang telah diberikan kepada anak didiknya di ajang ini. Armand mengatakan musik merupakan hal yang serius. Bukan sekadar tampil di panggung dan keren semata.

"Jadi bukan hanya tampil di panggung, di makeup dan keren," tegas Armand kepada Liputan6.com di Jakarta, Rabu (29/5/2013). Melanjutkan pendapatnya sebenarnya pelajaran yang telah diberikan oleh The Voice dan masukan yang diberikan coach sangat banyak untuk para peserta.

Dengan pengalaman yang ditempa selama empat bulan tersebut para peserta diharapkan mampu hidup dan bertahan di dunia musik Indonesia. "Keempat orang terakhir yang keluar itu sebenarnya sudah memiliki pelajaran yang banyak," terang Armand.

"Sehingga sekarang dengan banyak pelajaran dan pandangan-pandangan tadi itulah yang gua bilang sudah cukup. Dan itu kembali lagi ke orangnya masing-masing untuk memanfaatkan hal tersebut dan survive," tutup vokalis band Gigi ini.(Yud/Asw)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya