Sumur Minyak Ditemukan di Batang

Sumur itu pertama kali ditemukan Karnadi, warga setempat, saat menggali tanah untuk mencari sumber air di tengah sawah. Pemda dan Dinas Pertambangan setempat belum meninjau lokasi.

oleh Liputan6 diperbarui 11 Agu 2003, 05:58 WIB
Liputan6.com, Batang: Sebuah sumur minyak ditemukan di hamparan sawah di Desa Denasri Kulon, Batang, Jawa Tengah, Kamis (7/8). Sumur tersebut pertama kali ditemukan Karnadi, warga setempat, saat menggali tanah untuk mencari sumber air. Namun, setelah mencapai kedalaman 30 meter, yang keluar bukannya air. Tapi, semburan gas yang mengeluarkan aroma seperti minyak tanah.

Untuk memastikan cairan dalam sumur, warga kemudian membakarnya dan ternyata menyala. Kepala Desa Denasri Harjono kemudian melaporkan penemuan ini ke Pemerintah Daerah Batang dan Dinas Pertambangan Provinsi Jateng. Namun, hingga kini kedua instansi tersebut belum meninjau lokasi.

Tiga bulan silam, sumur minyak juga ditemukan di Desa Lerpak, Kecamatan Geger, Kabupaten Bangkalan, Madura. Penemuan ini mendatangkan berkah bagi warga setempat. Setiap hari warga dapat menimba sekitar 200 liter minyak mentah dari sumur itu untuk bahan bakar memasak [baca: Sumur Minyak Ditemukan, Warga Bangkalan Ketiban Berkah].(ZAQ/Sugihartono dan Budi Harto)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya