[VIDEO] Serunya Mengolah Rendang Telur di Payakumbuh

Siapa yang tidak suka rendang? Di Payakumbuh, Sumatra barat, ada rendang telur yang unik cara pembuatannya.

oleh Liputan6 diperbarui 01 Jun 2013, 13:30 WIB

Siapa yang tidak suka rendang? Di Payakumbuh, Sumatra barat, ada rendang telur yang unik cara pembuatannya.

Dalam tayangan Liputan 6 Siang SCTV, Sabtu (1/6/2013), di Payakumbuh, Sumatra Barat, tidak hanya kekayaan alamnya yang memikat, tetapi juga kekayaan kuliner. Banyak makanan menarik di wilayah tersebut. Salah satunya berburu rendang telor. Pengolahan makanan ini cukup unik.

Ini bukan telur rebus yang dibuat rendang, tapi telur dadar raksasa. Ini telor dikocok hingga mengembang sebelum dicampur dengan bumbu cabai dan bawang putih giling yang kemudian ditambahkan tepung terigu. Adonan pun siap.

Tapi mendadar telur ini harus cepat. Kalau telat sedikit, hasilnya akan gosong. Telurnya kemudian dipotong kecil-kecil sebelum direndang. Proses selanjutnya, seperti memasak rendang biasa dengan bumbu rempah dan santan. Kemudian telur diaduk hingga kuahnya mengering.

Penganan ini sangat khas, karena tidak ditemukan di daerah lain. Harganya cukup bersahabat, yakni Rp 18 ribu untuk sebungkus dengan berat 0,5 kg. (Riz/Ary)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya